RS Siloam Sriwijaya Palembang Apresiasi Rekanan dan Mitra Kerja dengan Gelar Buka Puasa Bersama

Sabtu 15-03-2025,20:04 WIB
Reporter : Ilham Wahyudi
Editor : Devi Setiawan

PALEMBANG, PALTV.CO.ID – Dalam rangka mengapresiasi rekanan dan mitra kerja, Rumah Sakit Siloam Sriwijaya Palembang mengadakan acara buka puasa bersama di Ballroom Hotel Excelton Palembang, pada Jumat, 14 Maret 2025.

CEO Siloam Hospitals Sriwijaya Andri Sjamsu menyatakan bahwa acara ini bertujuan mempererat hubungan silaturahmi dengan seluruh rekanan, termasuk pihak korporasi, asuransi, institusi, serta media.

"Buka bersama ini menjadi kesempatan bagi kami untuk lebih mendekatkan diri dengan seluruh mitra kerja kami, baik yang berasal dari dunia korporasi, asuransi, institusi, maupun media, dalam semangat Ramadan yang penuh berkah," ungkap Andri Sjamsu.

Acara buka puasa ini juga dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada rekanan yang telah berkontribusi, baik dari sektor korporasi, asuransi, institusi, principal, distributor obat, hingga dokter-dokter yang rutin merujuk pasien ke RS Siloam Sriwijaya.

BACA JUGA:BRI Hadirkan Fitur Baru Pemesanan Tiket Kapal Lewat BRImo Mudahkan Perjalanan Mudik Antarpulau

BACA JUGA:Heboh! KPK OTT di OKU, Anggota Dewan Diamankan


Andri Sjamsu, CEO Siloam Hospitals Sriwijaya, Jumat (14/3/2025).-Ilham Wahyudi-PALTV

"Penghargaan ini kami berikan sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama yang terjalin dengan baik selama ini," lanjutnya.

Andri juga menjelaskan bahwa RS Siloam Sriwijaya terus berinovasi, salah satunya dengan meluncurkan laboratorium baru yang dilengkapi dengan peralatan medis canggih.

"Kami juga tengah melakukan pengembangan ruang rawat inap VIP dan Suite yang dilengkapi dengan fasilitas smart room, untuk memberikan kenyamanan lebih kepada pasien," jelasnya.

Selain itu, Andri mengungkapkan bahwa RS Siloam Sriwijaya kini memiliki alat laparoskopi 3D 4K yang dapat mempermudah prosedur operasi dengan menggunakan lubang kecil, serta pengembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk mendukung proses rawat jalan.

BACA JUGA:Pemkab Akan bekerjasama Dengan Lapas Muara Enim Untuk Program Warga Binaan

BACA JUGA:Steam vs Konsol: Mengapa PC Gaming Melaju Pesat?

"Dengan adanya teknologi ini, para dokter dapat fokus pada pasien, sementara sistem otomatis mencatat informasi ke dalam rekam medis," tambahnya.


Dengan dukungan rekanan dan mitra kerja, pengelola RS Siloam Sriwijaya berharap dapat terus memberikan solusi kesehatan terbaik bagi masyarakat, Jumat (14/3/2025).-Ilham Wahyudi-PALTV

Kategori :