Kakanwil Ilham Djaya mengungkapkan bahwa pelantikan ini mencerminkan komitmen Kemenkumham dalam memantapkan birokrasi demi mendukung pembangunan hukum yang berkeadilan.
“Kami berupaya memberikan manfaat nyata bagi masyarakat melalui pelayanan yang optimal,” ujarnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Divisi Administrasi Rahmi Widhiyanti, Kepala Divisi Pemasyarakatan Mulyadi, dan Kepala Bagian Umum Bulan Mahardika Subekti.
Pelantikan ini diharapkan menjadi awal dari terobosan baru dalam pelayanan hukum di tingkat pusat maupun daerah.