Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning & Analysis Division AHM, mengungkapkan bahwa kemenangan ini merupakan hasil dari proses pembinaan berjenjang untuk para pebalap binaan.
Dukungan yang terus-menerus dari masyarakat Indonesia memberikan energi tambahan bagi para pebalap dalam mengibarkan nama Indonesia di pentas balap internasional.
Kedua pebalap siswa Astra Honda Racing School tahun 2022, Ramadhipa dan Rama, berhasil mengoleksi poin berarti pada klasemen sementara IATC 2024.
Ramadhipa berada di posisi kedua dengan 38 poin, sementara Rama mengisi posisi ke-12 dengan 10 poin. Penyelenggaraan IATC selanjutnya direncanakan akan berlangsung pada bulan September mendatang di Buddh International Circuit, India.
BACA JUGA:Ada ‘Pintu Ka’bah dan Pintu Masjid Nabawi’ di Masjid Agung An-Nur Tanjung Senai Ogan Ilir
Kejayaan PT Astra Honda Motor (AHM) melalui prestasi gemilang para pebalapnya dalam IATC 2024 menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia untuk terus mengukir prestasi di kancah balap internasional. Semoga semangat Satu Hati tetap menggelora dalam mendukung perjalanan mereka di pentas balap dunia.(*)