613 Mahasiswa UKB Ikuti Yudisium ke-XXII Secara Serentak

Universitas Kader Bangsa (UKB) menggelar upacara yudisium ke XXII secara serentak --Foto : Ekky - PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Bertempat di aula lantai 5, Universitas Kader Bangsa (UKB) menggelar upacara yudisium ke XXII secara serentak kepada 613 mahasiswa dari program Diploma, Sarjana, profesi dan pascasarjana tahun akademik 2024-2025.
Rektor Universitas Kader Bangsa, Fika Minata Wathan mengatakan, 613 mahasiswa yang di yudisium merupakan mahasiswa dari 18 prodi dari fakultas kesehatan, kebidanan dan keperawatan, fakultas Hukum, Ekonomi serta Program Pascasarjana.
Rektor Universitas Kader Bangsa, Fika Minata Wathan --Foto : Ekky - PALTV
Nantinya alumni lulusan universitas kader bangsa diharapkan mampu bersaing di dunia kerja, dan dapat terus berkarya sehingga nantinya dapat mengangkuat dan memajukan nama dari Universitas Kader Bangsa.
"Hari ini kami Universitas kader bangsa telah melaksanakan Yudisium yang ke 22, tahun ajaran 2024-2025. Ada 613 mahasiswa dari 16 Prodi yang mana diantaranya dari fakultas kesehatan, kebidanan dan keperawatan, fakultas hukum, ekonomi dan juga program Pascasarjana" kata Fika Minata Wathan, Rektor Universitas Kader Bangsa.
Universitas kader bangsa telah melaksanakan Yudisium yang ke 22, tahun ajaran 2024-2025. --Foto : Ekky - PALTV
BACA JUGA:Sudah Berulang Kali, Pencuri Ikan Asin di Jakabaring Akhirnya Diringkus
BACA JUGA:Warga Binaan Rusuh di Lapas Narkotika Muara Beliti, Ternyata Ini Penyebabnya,
Wakil rektor 1, Hendra Sudrajat --Foto : Ekky - PALTV
Sementara itu wakil rektor 1, Hendra Sudrajat mengatakan setiap alumni lulusan Universitas Kader Bangsa, tidak hanya dituntut untuk membawa gelar sarjana, namun setiap mahasiswa yang di Yudisium menentukan kualitas dari Universitas Kader Bangsa.
"Yang kami tekankan bahwa yang peratama mahasiswa menentukan kualitas dari mutu akademik dan mutu pembelajaran, kemudian setelah selesai mahasiswa harus dapat menjaga marwah dan nama baik universitas kader bangsa" kata Hendra Sudrajat, Wakil Rektor 1 Universitas Kader Bangsa
Hendra berharap, nantinya setiap alumni lulusan universitas kader bangsa dapat menenrapkan ilmu yang dipelajari selama menempuh pendidikan di Universitas Kader Bangsa, sehingga dapat turut serta dalam membangun bangsa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv.co.id