Jelang Lebaran, Pengiriman Paket di Kantor Pos Palembang Meningkat Drastis!

Jelang Lebaran, Pengiriman Paket di Kantor Pos Palembang Meningkat Drastis!

Kantor Pos Cabang Utama Palembang saat ini mengalami peningkatan pengiriman paket sebesar 30% dibandingkan hari biasanya.-Foto/idham-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Menjelang Lebaran, Kantor Pos Cabang Utama PALEMBANG mengalami lonjakan pengiriman paket yang signifikan.

Data terbaru menunjukkan bahwa volume pengiriman meningkat hingga 30% dibandingkan hari biasa.

Peningkatan ini terjadi karena banyak masyarakat yang mengirimkan barang ke berbagai daerah, baik dalam maupun luar kota.  

Mayoritas paket yang dikirim berasal dari Palembang dengan tujuan utama ke wilayah Sumatera Bagian Selatan dan Pulau Jawa.

Jenis barang yang paling banyak dikirim adalah produk fashion dan kosmetik. Hal ini menunjukkan adanya tren belanja online yang semakin meningkat, terutama saat momen spesial seperti Lebaran.  

BACA JUGA:Walikota Palembang Buka Suara soal Dugaan Pungli Rp150 Ribu di Dinas Pendidikan!

BACA JUGA:Mitsubishi Rilis Xpander Hybrid Play 2025, Varian Terbaru Dari Mitsubishi Kini Tampil Lebih Atraktif

Untuk mengoptimalkan layanan, Kantor Pos Cabang Utama Palembang juga menjalin kerja sama dengan beberapa e-commerce besar, seperti Shopee dan Tokopedia.

Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dalam proses pengiriman, sekaligus memperluas jangkauan layanan agar pelanggan mendapatkan pengalaman terbaik.  

Agus Pinandoyo, selaku Eksekutif General Manager, mengungkapkan bahwa peningkatan pengiriman ini sudah diprediksi sejak awal bulan Ramadan.

Menurutnya, tren peningkatan paket menjelang Lebaran merupakan fenomena tahunan yang selalu terjadi akibat lonjakan belanja masyarakat.


Kantor Pos Cabang Utama Palembang saat ini mengalami peningkatan pengiriman paket sebesar 30% dibandingkan hari biasanya.-Foto/idham-PALTV

Oleh karena itu, pihaknya telah menyiapkan berbagai langkah antisipatif agar proses pengiriman tetap berjalan lancar.  

Ia juga menegaskan bahwa kerja sama dengan Shopee dan Tokopedia menjadi bagian dari strategi Kantor Pos Palembang dalam menghadapi persaingan layanan pengiriman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: