KAI Divre III Siap Sambut Pemudik! Layanan Kebersihan di Stasiun & Kereta Ditingkatkan

KAI Divre III Siap Sambut Pemudik! Layanan Kebersihan di Stasiun & Kereta Ditingkatkan

petugas kebersihan mendapatkan pelatihan khusus mengenai service on board cleaning dan cleaning building service.--Foto: dok. PT KAI Divre III Palembang

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Dalam rangka menyambut angkutan Lebaran Idul Fitri 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III PALEMBANG terus berupaya memberikan layanan terbaik bagi para pelanggan.

Salah satu langkah utama yang dilakukan adalah meningkatkan standar kebersihan dan keindahan di stasiun serta rangkaian kereta melalui pembekalan dan penyegaran pengetahuan bagi petugas Kebersihan dan Keindahan (K2).

Manager Humas KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memberikan pengalaman perjalanan yang nyaman, bersih, dan berkesan bagi para pemudik.

"Kami ingin memastikan pelanggan merasakan kenyamanan maksimal selama perjalanan mudik. Oleh karena itu, layanan kebersihan menjadi salah satu prioritas utama kami," ujar Aida.

BACA JUGA:Polda Sumsel Ungkap Narkoba Sintetis Industri Rumahan Beromzet Ratusan Juta, 2 Pelaku Ditangkap!

BACA JUGA:Kreasi Permen Jelly Kering: Sajian Manis yang Disukai Anak-Anak saat Lebaran

Dalam pembekalan ini, para petugas kebersihan mendapatkan pelatihan khusus mengenai service on board cleaning dan cleaning building service.

Materi ini berfokus pada penerapan standar kebersihan di area stasiun maupun di dalam kereta agar tetap higienis dan nyaman bagi penumpang, terutama saat musim mudik yang padat.

Aida menjelaskan bahwa pelatihan ini diberikan kepada kepala dan pengawas kebersihan yang bertanggung jawab atas kebersihan stasiun, on-trip cleaning (OTC) di dalam perjalanan kereta, serta pencucian kereta.

Selain itu, para petugas juga dibekali pemahaman mengenai potensi tantangan selama periode angkutan Lebaran, seperti peningkatan kebutuhan pelanggan akan fasilitas kebersihan, kemungkinan kerusakan fasilitas, serta cara menangani keluhan pelanggan terkait kebersihan.


petugas kebersihan mendapatkan pelatihan khusus mengenai service on board cleaning dan cleaning building service.--Foto: dok. PT KAI Divre III Palembang

Saat ini, KAI Divre III Palembang mengelola kebersihan di 33 stasiun serta dua trainset KA reguler, yakni KA Bukit Serelo dan KA Sindang Marga dengan rute Kertapati-Lubuklinggau, serta pengawasan pencucian KA Rajabasa yang melayani relasi Kertapati-Tanjungkarang.

Demi menjaga kebersihan tetap optimal, KAI Divre III telah menyiapkan total 142 petugas kebersihan stasiun, 17 petugas OTC, dan 26 petugas pencuci kereta.


Petugas kebersihan mendapatkan pelatihan khusus mengenai service on board cleaning dan cleaning building service.--Foto: dok. PT KAI Divre III Palembang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: