Dampak Positif! Begini Cara BRI Menerapkan Prinsip ESG untuk Keberlanjutan

Dampak Positif! Begini Cara BRI Menerapkan Prinsip ESG untuk Keberlanjutan

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) terus memperkuat komitmennya dalam menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) sebagai bagian dari strategi bisnis berkelanjutan.--foto: dok. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI)

PALTV.CO.ID- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) terus memperkuat komitmennya dalam menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) sebagai bagian dari strategi bisnis berkelanjutan.

Langkah ini sejalan dengan meningkatnya perhatian investor terhadap keberlanjutan bisnis di tingkat global.

Direktur Utama BRI, Sunarso, menegaskan bahwa ESG bukan hanya sekadar tren, melainkan arah strategis yang mendasar bagi keberlanjutan bisnis.

Untuk memastikan penerapan ESG berjalan optimal, BRI telah membangun struktur organisasi yang kuat, mulai dari pembentukan komite hingga divisi khusus yang bertanggung jawab atas inisiatif keberlanjutan.

BACA JUGA:Kompon Mobil, Solusi Praktis untuk Merawat Cat Kendaraan Anda

BACA JUGA:Mau Duduk Nyaman di Mobil? Kenali 4 Jenis Bahan Jok Terbaik!

“Dalam mengimplementasikan ESG, seluruh proses bisnis dan operasional BRI telah diselaraskan dengan standar yang berlaku, baik domestik maupun global. Kami juga telah menyusun sustainability strategy yang berfokus pada tiga pilar utama, yaitu Environmental, Social, dan Governance (ESG),” ujar Sunarso dalam acara Kompas 100 Outlook: Investasi Berkelanjutan dalam Ekosistem Bisnis Global* pada Februari 2025.

Tiga Pilar ESG di BRI

1. Pilar Lingkungan (Environmental)

BRI mengambil langkah konkret untuk mendukung transisi menuju ekonomi rendah karbon. Salah satu fokus utamanya adalah penerapan manajemen risiko perubahan iklim, yang didukung dengan inisiatif

Green Network dan Green Banking. Dengan strategi ini, BRI berupaya meminimalkan dampak lingkungan dari aktivitas bisnisnya.


PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) terus memperkuat komitmennya dalam menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) sebagai bagian dari strategi bisnis berkelanjutan.--foto: dok. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI)

2. Pilar Sosial (Social)

Di sektor sosial, BRI berkomitmen untuk meningkatkan inklusi dan literasi keuangan. Sebagai motor penggerak ekonomi kerakyatan, hingga akhir 2024, BRI telah menyalurkan kredit sebesar Rp1.354,64

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: