Yamaha XMAX Connected Hadir dengan Warna Baru, Tampil Makin Premium & Sporty!

Yamaha XMAX Connected Hadir dengan Warna Baru, Tampil Makin Premium & Sporty! --foto/yamaha-motor.co.id
PALTV.CO.ID- Sebagai salah satu skutik premium favorit di Indonesia, Yamaha XMAX Connected terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan para pecinta big skutik.
Kali ini, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. menghadirkan pembaruan warna dan grafis terbaru untuk XMAX Connected, memberikan tampilan yang lebih premium, elegan, sekaligus sporty.
Sentuhan Warna dan Grafis Baru yang Lebih Stylish
Di bulan Oktober ini, Yamaha merilis warna baru Elixir Dark Silver yang menggantikan Prestige Grey. Warna ini memberikan kesan lebih eksklusif dan modern, semakin memperkuat aura sporty yang elegan pada XMAX Connected.
BACA JUGA:Pengereman Mendadak? Begini Cara Aman Agar Tak Celaka!
BACA JUGA:Benarkah Asuransi All Risk Menanggung Segalanya? Cek Faktanya!
Tak hanya itu, seluruh varian warna XMAX Connected kini juga mendapat perubahan grafis yang lebih tegas dan minimalis. Jika sebelumnya grafis hanya ditempatkan di buritan motor, kini berpindah ke bagian boomerang dekat pijakan kaki, menciptakan tampilan yang lebih dinamis dan berkarakter.
Melalui perubahan ini, Yamaha berharap para pengendara dapat semakin menyesuaikan XMAX dengan karakter dan gaya berkendara mereka.
“Yamaha selalu berkomitmen menghadirkan inovasi untuk pecinta skutik premium di Indonesia. Tidak hanya dari sisi teknologi dan performa, kali ini XMAX Connected hadir dengan sentuhan warna dan grafis terbaru yang semakin sporty dan elegan. Kami yakin, perubahan ini akan mendapat sambutan positif dari masyarakat,” ujar Rifki Maulana, Manager Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Ultimate Performance: Mesin Bertenaga, Responsif, dan Andal
Sebagai skutik premium di kelasnya, XMAX Connected dibekali mesin Blue Core 250cc, 4-katup, berpendingin cairan, yang menghadirkan performa unggulan:
Tenaga maksimum: 16,8 kW/7.000 rpm
Torsi maksimum: 24,3 Nm/5.500 rpm
Tak hanya bertenaga, motor ini juga mengadopsi teknologi one-piece forged crankshaft, yang lebih rigid dan ringan, meningkatkan akselerasi serta efisiensi bahan bakar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber