Ratusan Jemaah EECM Gelar Pesantren Ramadan di Masjid Ar Ra’iyah DPRD Sumsel

Ratusan jemaah perempuan yang tergabung dalam Perkumpulan Emak-Emak Cindo Militan (EECM) mengikuti Pesantren Ramadan di Masjid Ar Ra’iyah DPRD Sumsel, Sabtu (8/3/2025).-Luthfi-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Ratusan jemaah perempuan yang tergabung dalam perkumpulan Emak-Emak Cindo Militan (EECM) mengadakan Pesantren Ramadan di Masjid Ar Ra’iyah DPRD Sumsel pada Sabtu pagi, 8 Maret 2025.
Kegiatan Pesantren Ramadan ini berlangsung dengan penuh khidmat. Antusiasme para jemaah terlihat jelas saat mereka mendengarkan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Kemas Muhammad Rasyid.
Dalam sesi tanya jawab, para jemaah diberikan kesempatan untuk bertanya secara luas mengenai materi yang dipaparkan.
Tak hanya itu, panitia juga menyediakan doorprize bagi jemaah yang berhasil menjawab pertanyaan berdasarkan ceramah yang telah disampaikan.
BACA JUGA:Perkuat Kerja Sama, BRI dan Blue Bird Hadirkan Solusi Keuangan Digital bagi Pengemudi
BACA JUGA:Bukit Sulap, Pesona Alam Kota Lubuklinggau Yang Menarik Untuk Dikunjungi
Fuleli Mahdinar, Sekretaris Umum EECM Sumsel, Sabtu (8/3/2025).-Luthfi-PALTV
Sekretaris Umum EECM Sumsel, Fuleli Mahdinar, menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta ukhuwah Islamiyah antaranggota.
“Kami ingin para anggota semakin dekat satu sama lain dan semakin mendalami ilmu keislaman, terutama di bulan penuh berkah ini,” ujar Fuleli Mahdinar.
Fuleli juga berharap kegiatan ini dapat membentuk perempuan-perempuan yang gigih dalam menuntut ilmu.
“Harapan kami, setiap anggota EECM menjadi perempuan yang lebih semangat dan istiqamah dalam mencari ilmu agama,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: