Kisah Sukses Agen Mitra UMi BRI di Merauke, Tingkatkan Ekonomi Keluarga Hingga Sekolahkan Anak
Kisah Sukses Agen Mitra UMi BRI di Merauke,--Foto : Humas BRI
BACA JUGA:Program KUR BRI Solusi Pembiayaan Unggulan untuk UMKM dan Penggerak Ekonomi Lokal
BACA JUGA:Bank BRI berikan Pelayanan Prima dan Kepuasan Nasabah Jadi Prioritas
BRI mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan membantu UMKM menjadi lebih mandiri--Foto : Humas BRI
“Kami berusaha memberikan akses keuangan yang inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat. Melalui program ini, kami berharap dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan membantu UMKM menjadi lebih mandiri,” jelasnya.
Hingga akhir September 2024, BRI mencatat lebih dari 1,02 juta AgenBRILink tersebar di lebih dari 62.000 desa di Indonesia. Dari Januari hingga September 2024, AgenBRILink telah mencatat total transaksi sebesar Rp1.170 triliun, menunjukkan betapa strategisnya peran mereka dalam ekosistem ekonomi mikro.
Manfaat Program Mitra UMi bagi UMKM
Program Mitra UMi bukan hanya memberikan modal usaha, tetapi juga membantu masyarakat menghindari jeratan praktik rentenir. AgenBRILink diharapkan dapat menjadi jembatan bagi masyarakat dalam mengakses layanan perbankan, membuka peluang usaha baru, dan memaksimalkan potensi bisnis.
BACA JUGA:Dari Desa ke Kancah Nasional: BRI Berdayakan Kacang Nepo sebagai Camilan Khas yang Diminati
BACA JUGA:Cairkan Bantuan Pendidikan Tunai PIP Melalui Tabungan BRI Simpel
Membangun Masa Depan Lebih Baik
Keberhasilan Siti dalam mengelola usaha memberikan dampak positif bagi kesejahteraan keluarganya. "Alhamdulillah, sekarang bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari, bayar cicilan, dan biaya sekolah anak," tuturnya.
Kisah ini menjadi bukti nyata sinergi antara lembaga keuangan dan masyarakat dapat menciptakan perubahan ekonomi yang signifikan.
Program seperti Mitra UMi dan layanan AgenBRILink memperlihatkan komitmen BRI untuk terus menjadi mitra terpercaya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, terutama di daerah terpencil seperti Merauke.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: humas bri