Takluk 4-0 dari Jepang, Shin Tae-yong Tetap Optimis Timnas Indonesia Lolos ke Ronde Berikutnya

Takluk 4-0 dari Jepang, Shin Tae-yong Tetap Optimis Timnas Indonesia Lolos ke Ronde Berikutnya

Meski takluk lawan Jepang 4-0, Pelatih Shin Tae-ypng tetap optimis Timnas Indonesia lolos ke Ronde berikutnya Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.--Kolase tangkapan layar instagram.com/@timnasindonesia dan instagram.com/@shintaeyong7777

JAKARTA, PALTV.CO.ID - Timnas Indonesia harus menelan pil pahit takluk dengan skor 4-0 dari Jepang, dalam laga kandang Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada Jumat malam, 15 November 2024.

Kekalahan tersebut membuat posisi Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 untuk sementara menduduki peringkat bawah klasemen, dengan raihan poin 3.

Sedangkan bagi Jepang, kemenangan atas Indonesia membuat pasukan Samurai Biru makin kokoh di puncak Klasemen Grup C dengan raihan poin 13.

Walaupun alami kekalahan atas Jepang, namun juru taktik Timnas Indonesia Shin Tae-yong tidak patah semangat untuk meloloskan pasukan Garuda ke babak berikutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA:Wow! Laga Indonesia Vs Jepang Disiarkan Langsung di Seluruh Benua Dunia

BACA JUGA:Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Jepang Turunkan ‘Skuad Eropa’

Shin Tae-yong akan berusaha membawa Timnas Indonesia menduduki peringkat 3 atau 4 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dalam sesi konferensi pers usai pertandingan, Shin Tae-yong mengungkapkan dia dan seluruh pemain Timnas Indonesia akan terus berjuang dan berusaha lebih baik, agar Timnas Indonesia lolos ke putaran berikutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Masih ada harapan, karena dari awal saya targetkan duduki peringkat 3 atau 4 Klasemen Grup di Putaran 3 Piala Dunia 2026 ini," ucap Shin Tae-yong Pelatih Timnas Indonesia berkebangsaan Korea Selatan.

Usai bertanding hadapi Jepang, berikutnya Jay Idzes dan kawan-kawan akan menghadapi Arab Saudi pada 19 November 2024 di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta.

BACA JUGA:Juara AFF Futsal, Timnas Futsal Dijamu Makan Malam Oleh Timnas Senior

BACA JUGA:Jelang Laga Versus Jepang Dan Arab Saudi, STY Umumkan Skuad Timnas Indonesia Minus Asnawi Dan Ernando

Pertandingan diprediksi akan berlangsung sengit dan ketat, karena baik itu Indonesia maupun Arab Saudi berusaha untuk meraih poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: