Kendalikan Inflasi, Pemkab Banyuasin Gencarkan Operasi Pasar Murah

Kendalikan Inflasi, Pemkab Banyuasin Gencarkan Operasi Pasar Murah

Pemkab Banyuasin gencarkan Operasi Pasar Murah (OPM) untuk kendalikan inflasi daerah, Jumat (8/11/2024).-Ridho Ilahi-PALTV

BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Banyuasin kembali menggelar Operasi Pasar Murah (OPM) serta Pelayanan Kolaboratif di Kecamatan Rantau Bayur pada hari Jumat, 8 November 2024.

Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Camat Rantau Bayur ini dibuka oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Banyuasin Alfian, yang mewakili Pj Bupati Banyuasin Muhammad Farid.

Menurut Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banyuasin Alfian, Operasi Pasar Murah yang digelar di Kecamatan Rantau Bayur ini merupakan yang ke-34 dari 37 lokasi di 21 Kecamatan yang sudah dijadwalkan.

Kegiatan Operasi Pasar Murah ini bertujuan untuk pengendalian harga dan stok barang kebutuhan pokok, serta mengendalikan infilasi daerah.

BACA JUGA:3x3 Competition Bhayangkara Sumsel Basketball Resmi Digelar, 130 Tim Siap Berlaga Seru!

BACA JUGA:Kapal Ponton Muatan Batubara Tersangkut di Bawah Jembatan Ampera


Alfian, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banyuasin, Jumat (8/11/2024).-Ridho Ilahi-PALTV

“Pemerintah Kabupaten Banyuasin akan terus berupaya untuk menekan infilasi, terutama kebutuhan pokok. Apalagi menjelang bulan Ramadan, biasanya semua kebutuhan pokok akan naik,” beber Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banyuasin Alfian.

Lebih Lanjut, Alfian berpesan kepada masyarakat agar membeli kebutuhan bahan pokok sesuai dengan kebutuhannya, agar tidak terjadi inflasi di Kabupaten Banyuasin.

"Saya berpesan kepada masyarakat agar tidak memborong bahan pokok yang ada di pasaran," tutup Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banyuasin Alfian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv