Investasi Rp7,5 Triliun Wuling untuk Pabrik Baterai EV di Cikarang

Investasi Rp7,5 Triliun Wuling untuk Pabrik Baterai EV di Cikarang--ilustrasi pribadi
investasi senilai Rp7,5 triliun untuk pembangunan pabrik baterai di Cikarang, Jawa Barat.--ilustrasi pribadi
Namun, rincian terkait persyaratan TKDN lebih lanjut akan mengikuti panduan dari pemerintah seiring dengan perkembangan proyek pabrik baterai ini.
Di sisi lain, Wuling Motors telah menghadirkan tiga model kendaraan listrik dengan sebutan Wuling EV ABC Stories, yang terdiri dari Wuling Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV.
BACA JUGA:Apel Luar Biasa, Pj Walikota Palembang Dorong Satpol PP Tingkatkan Disiplin dan Kepatuhan
BACA JUGA:Tingkatkan Daya Saing UMKM dari Berbagai Daerah, BRI Peduli Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Halal
Ketiga model ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan berbagai segmen pasar di Indonesia, mulai dari kendaraan compact untuk mobilitas perkotaan hingga kendaraan yang mampu menempuh jarak jauh bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.
Wuling Air ev, model kendaraan listrik pertama yang diproduksi di Indonesia, diperkenalkan secara global di pabrik Wuling di Cikarang pada Agustus 2022.
Dengan desain yang compact dan praktis, Air ev hadir sebagai solusi mobilitas yang ramah lingkungan untuk masyarakat perkotaan yang memiliki gaya hidup modern.
Mengusung tagline Drive for a Green Life, Air ev diharapkan dapat mendukung masyarakat yang ingin berkontribusi dalam pengurangan emisi karbon melalui pilihan kendaraan yang lebih hijau.
BACA JUGA:Apel Luar Biasa, Pj Walikota Palembang Dorong Satpol PP Tingkatkan Disiplin dan Kepatuhan
BACA JUGA:KPU Musi Rawas Mulai Proses Sortir dan Lipat Surat Suara Pilkada 2024
Model ini juga telah dilengkapi dengan sejumlah fitur canggih, seperti Wuling Remote Control App yang memungkinkan pemilik untuk mengontrol kendaraan dari jarak jauh, perintah suara berbahasa Indonesia, serta sertifikasi IP67 untuk keamanan baterai.
Dari segi keamanan, Air ev juga mengedepankan fitur keselamatan, mulai dari airbag, ABS, EBD, ESC, hingga ISOFIX untuk memastikan keamanan penumpang, termasuk anak-anak.
pengembangan fasilitas produksi baterai di Indonesia ini menjadi bukti nyata dari upaya Wuling--ilustrasi pribadi
Dengan varian Long Range yang mampu menempuh jarak hingga 300 km dan Standard Range dengan jarak tempuh 200 km, Air ev menawarkan fleksibilitas bagi pengguna sesuai dengan kebutuhan mobilitas mereka.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber