BMW Indonesia Siapkan 45 Mobil Listrik untuk Tamu Negara di Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024

BMW Indonesia Siapkan 45 Mobil Listrik untuk Tamu Negara di Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024

BMW Indonesia Siapkan 45 Mobil Listrik untuk Tamu Negara di Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024--Istimewa

Pada KTT ASEAN 2023, BMW menghadirkan BMW iX sebagai kendaraan resmi para tamu kenegaraan.

Kerjasama ini kemudian berlanjut pada KTT ASEAN PLUS, KTT AIS, dan KTT World Water Forum, di mana BMW Group Indonesia turut menyediakan BMW i5 dan BMW i7.

BACA JUGA:Jigra, Kisah Haru Seorang Kakak yang Rela Berkorban untuk Adiknya

BACA JUGA: Lebih dari Sekadar Mobil, Mengapa Modifikasi JDM Begitu Populer?

Inisiatif ini menegaskan komitmen BMW dalam mendukung pemerintah Indonesia memperkenalkan teknologi otomotif ramah lingkungan.


BMW telah menyiapkan 45 unit mobil listrik untuk digunakan oleh tamu-tamu negara--Istimewa

Pada acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024 ini, 45 unit mobil listrik BMW akan digunakan, terdiri dari 25 unit BMW i5 dan 20 unit BMW i7.

Kendaraan-kendaraan ini dikelola dengan standar tertinggi untuk memastikan kenyamanan dan keamanan tamu negara.

Setiap kendaraan dilengkapi asuransi all-risk dan dikemudikan oleh pengemudi terlatih dari Paspampres, memastikan bahwa seluruh perjalanan para tamu negara akan berjalan dengan lancar dan aman.

BACA JUGA:Dari Sampah Menjadi Emas, Inovasi Terbaru yang Mengubah Cara Kita Melihat Limbah

BACA JUGA:Persiapan Matang! Kemenkumham Sumsel Gelar Gladi Bersih Jelang SKD CPNS 2024

BMW i5 yang digunakan pada acara ini merupakan sedan bisnis premium yang paling laris di dunia dan kini hadir dalam varian listrik.

Mobil ini tidak hanya menawarkan kenyamanan luar biasa tetapi juga dilengkapi dengan teknologi mutakhir seperti BMW Operating System 8.5, Active Cruise Control, Parking Assistant Professional, dan sistem hiburan AirConsole.

Ditenagai oleh penggerak listrik, BMW i5 mampu menghasilkan tenaga hingga 340 hp dengan jangkauan jarak tempuh mencapai 582 kilometer.

Fitur pengisian daya cepat yang disematkan pada mobil ini memungkinkan baterai diisi dari 10 hingga 80 persen hanya dalam waktu 30 menit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber