Honda Click 125 Tawarkan Efisiensi BBM 50,3 KM per Liter dengan Harga Lebih Rendah dari Vario

 Honda Click 125 Tawarkan Efisiensi BBM 50,3 KM per Liter dengan Harga Lebih Rendah dari Vario

Honda Click 125 Tawarkan Efisiensi BBM 50,3 KM per Liter dengan Harga Lebih Rendah dari Vario-- www.hondaph.com

PALTV.CO.ID,- Salah satu negara yang memasarkan skuter matik ini adalah Filipina, di mana motor tersebut dikenal dengan nama Honda Click 125.

Di Filipina, Honda Click 125 memiliki kesamaan dengan Vario 125 yang dijual di Indonesia, kecuali Click 160 yang memiliki desain sedikit berbeda.

Honda Click 125 tersedia dalam beberapa pilihan warna menarik seperti pearl artic white, pearl Sylvestris gray, pearl crimson red, dan obsidian black metallic untuk tipe Standard

Menurut situs resmi Honda Filipina harga Click 125 tipe Standard dibanderol 81.400 peso, atau setara dengan sekitar Rp22,418 juta. 

BACA JUGA:Ford Mundur Dari EV dan Mengatakan Hibrida Adalah Masa Depan

BACA JUGA: Ungu Memukau, Elegansi Maksimal Vivo Indonesia Hadirkan Warna Chrome Purple Terbaru

Honda Vario tidak hanya dipasarkan di Indonesia, tetapi juga di beberapa negara lain dengan nama dan warna yang berbeda, meskipun spesifikasinya tetap sama. 

Untuk varian Special Edition, harganya mencapai 83.900 peso, atau sekitar Rp23,107 juta, dengan pilihan warna pearl Sylvestris gray, stellar blue metallic, dan matte fiery red metallic.

Jika dibandingkan dengan harga Vario 125 di Indonesia, harga Click 125 di Filipina relatif lebih terjangkau. 

Saat ini, harga on the road Jakarta untuk Vario 125 tipe terendah sudah mencapai Rp24,021 juta, menurut informasi dari situs Wahana. 

BACA JUGA:Mini Cooper: Mobil Kecil yang Mahal Tapi Tetap Diminati, Ini Alasannya

BACA JUGA:Toyota Corolla 2024: Memperluas Kemungkinan Berkendara dengan Inovasi Terbaru

Kombinasi warna pada bodi utama Click 125 memberikan kesan yang lebih sporty, didukung oleh velg alloy berukuran 14 inci yang dibalut dengan ban tubeless berukuran 90/80 di bagian depan dan 100/80 di bagian belakang.


Honda Click 125 memiliki kesamaan dengan Vario 125 yang dijual di Indonesia,--www.honda.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber