Nasabah Tidak Aktif Bisa Menjadi Beban Bagi Bank Digital
Nasabah Tidak Aktif Bisa Menjadi Beban Bagi Bank Digital--free pik.com
"Meski mereka tidak selalu menyadari bahwa mereka menggunakan Jago, seperti pengguna Gopay Tabungan yang sebenarnya menggunakan Jago tanpa membuka aplikasinya," jelas Andy.
Hingga Juli 2024, Bank Jago telah memiliki lebih dari 10 juta nasabah yang menggunakan layanan funding melalui aplikasi mereka, dengan total nasabah mencapai 12,5 juta jika ditambahkan dengan nasabah lending.
BACA JUGA:Inovasi Terkini di Dunia Teknologi Pengolahan Gambar
BACA JUGA: Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-79 dihadiri Kemenkumham Sumsel
Mitra-mitra seperti ekosistem GoTo dan platform investasi online Bibit juga memberikan kontribusi besar terhadap pertumbuhan Bank Jago.
Sebanyak 66% dari total nasabah funding aplikasi Jago berasal dari mitra-mitra ekosistem ini.
Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) oleh Bank Jago juga meningkat 47% pada kuartal II/2024 menjadi Rp14,8 triliun, dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp10,1 triliun.
Dari perspektif pengamat seperti Moch. Amin Nurdin, Senior Faculty di Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI).
BACA JUGA:Anak Kecil Dilarang Keluar Rumah di Waktu Maghrib, Ini Alasannya Menurut Pandangan Islam
BACA JUGA:Dengan Harga Rp200 Jutaan, Inilah Perbandingan Neta V-II dan VinFast VF5
Rendahnya tingkat keaktifan nasabah memang bisa menjadi beban bagi bank, seperti beban operasional dan pemeliharaan sistem.
Meski demikian, Amin juga menyebutkan bahwa bank digital masih dapat menghasilkan pendapatan nonbunga dari transaksi, dan semakin banyak volume transaksi, semakin besar pula saldo yang mengendap.
Namun, jika dana mengendap tanpa transaksi, bank mungkin menghadapi beban bunga meski tidak signifikan.
Amin juga mencatat bahwa bank digital sering kali menawarkan bunga deposito dan tabungan yang lebih tinggi dibandingkan bank konvensional, yang bisa meningkatkan biaya dana.
BACA JUGA:Hadiri Upacara Proklamasi, Kadivpas Kemenkumham Sumsel Rayakan HUT RI di Griya Agung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber