Yuk Amalkan ! Berikut ini Tips Hidup Sehat ala Rasulullah SAW, Insya Allah Jauh dari Penyakit
Tips Hidup Sehat ala Rasulullah SAW--Foto : Freepik.com
Nabi Muhammad SAW menganjurkan umatnya untuk mendahulukan posisi tidur di atas sisi sebelah kanan (rusuk kanan sebagai tumpuan) dan berbantal dengan tangan kanan.
Mengutip penjelasan Suciana Mukhtar, Pengurus Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU), yang dimaksud meletakkan tangan di bawah pipi adalah memposisikan kepala lebih tinggi daripada lambung, dan bertujuan supaya pencernaan tidak terganggu.
BACA JUGA:Hati-hati ! Ini Bahaya Syirik dalam Kehidupan Sehari-hari yang Seringkali Tidak Disadari
Berpuasa:
Rasulullah SAW sering menjalankan ibadah puasa. Sampai saat ini puasa-puasa sunah Rasulullah SAW sering diamalkan oleh umat Islam, seperti puasa yaumul bidh, Senin-Kamis, dan lainnya.
Orang yang berpuasa banyak memperoleh manfaat, baik dari segi agama maupun kesehatan. Dalam sebuah hadis menyatakan bahwa dengan berpuasa hidup akan sehat. Dari Abu Hurairah RA,Rasulullah SAW bersabda
“Berpuasalah niscaya kalian akan sehat'.” (H.R. Thabrani )
Demikianlah beberapa tisp hidup sehat ala rasulullah SAW, semoga kita dapat meneladani kehidupan beliau kita bisa menjalani hidup dengan lebih sehat. Amin*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber