KPU Banyuasin Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara, Polres Banyuasin Lakukan Pengamanan Ketat

KPU Banyuasin Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara, Polres Banyuasin Lakukan Pengamanan Ketat

Personel Polres Banyuasin melakukan pengamanan ketat dengan memeriksa setiap undangan yang mengikuti Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara yang digelar KPU Banyuasin, Rabu (28/2/2024).--Humas Polres Banyuasin

BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Polres Banyuasin telah mengimplementasikan langkah-langkah pengamanan yang ketat dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 tingkat Kabupaten Banyuasin.

Rapat tersebut berlangsung di Kantor KPU Banyuasin Jalan Thalib Wali Kelurahan Pangkalan Balai Kecamatan Banyuasin lll Kabupaten Banyuasin pada hari Rabu, 28 Februari 2024.

Dalam kegiatan pengamanan ini, Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra bersama Wakapolres Banyuasin Kompol Andriansyah serta sejumlah Padal Pam dan 200 personel Polres Banyuasin, telah mengamankan Rapat Pleno Terbuka tersebut.

Pengamanan dimulai dengan apel persiapan dan pengecekan personel. Dilanjutkan dengan penjelasan mengenai teknis pengamanan Rapat Pleno Terbuka Tingkat Kabupaten yang disampaikan di Kantor KPU Banyuasin.

BACA JUGA:Bupati Panca Wijaya Akbar Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten di KPU Ogan Ilir


Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra memimpin apel persiapan pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara yang diselenggarakan KPU Ogan Ilir, Rabu (28/2/2024).--Humas Polres Banyuasin

Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra menegaskan bahwa pengamanan Rapat Pleno Terbuka ini dilakukan secara ketat oleh Polres Banyuasin, untuk memastikan bahwa seluruh tahapan Pemilu berjalan dengan aman.

AKBP Ferly Rosa Putra menambahkan bahwa tidak ada personel yang diperbolehkan membawa senjata api selama tugas pengamanan.

Kepada seluruh personel pengamanan Rapat Pleno Terbuka di KPU Banyuasin diharapkan untuk menjalankan tugas sesuai dengan Standard Operating Procedure (SOP) Kepolisian yang berlaku.

Kapolres Banyuasin juga menekankan pentingnya menjaga keselamatan dan kesehatan anggota selama melaksanakan tugas pengamanan Rapat Pleno Terbuka di KPU Banyuasin.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv