Mengatasi Suara Kasar Mesin Mobil: Penyebab, Tanda, dan Solusi Terbaik

Mengatasi Suara Kasar Mesin Mobil: Penyebab, Tanda, dan Solusi Terbaik

Mengatasi Suara Kasar Mesin Mobil: Penyebab, Tanda, dan Solusi Terbaik--free pik.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Suara kasar dari mesin mobil dapat menjadi suatu gangguan yang cukup mengganggu saat digunakan. Bukan hanya karena kebisingannya saja, tetapi juga menimbulkan kekhawatiran akan adanya masalah pada mesin mobil itu sendiri. 

Jika dibiarkan tanpa penanganan yang tepat, masalah tersebut bisa berkembang menjadi lebih serius dan merusak komponen lain di dalam mesin mobil. Bisa dilakukan pengecekan pada  oli mobil, celah katup mesin, bearing mobil, atau masalah pada belt mobil.

Perlu dipahami bahwa suara kasar pada mesin mobil dapat muncul karena berbagai faktor. Bahkan, terkadang suara tersebut dapat terdengar saat mesin mobil dinyalakan atau bahkan saat mesin beroperasi pada putaran yang rendah. 

Penyebab dari suara kasar pada mesin mobil ini penting untuk diketahui agar dapat menemukan solusi yang tepat. Di bawah ini akan diulas beberapa penyebab umum dari suara kasar pada mesin mobil.

BACA JUGA:BPS Mencatat Penurunan Ekspor Batu Bara Hingga 590 Juta Dollar AS

Penyebab Suara Kasar pada Mesin Mobil

1. Kurangnya Oli Mesin

Salah satu penyebab umum dari suara kasar pada mesin mobil adalah kurangnya volume oli mesin. Hal ini tidak hanya berdampak pada suara mesin yang kasar saat digunakan, tetapi juga dapat menyebabkan kerusakan pada komponen lain, seperti kompresor AC. 

Kurangnya pergantian oli yang disebabkan oleh oli yang kotor juga dapat mengurangi volume oli tersebut. Oleh karena itu, penting untuk memeriksa dan mengganti oli secara teratur sesuai dengan rekomendasi pabrikan.

BACA JUGA:Melalui Konsep Sewa Baterai Mobil Listrik: VinFast VF5 Menjadi Pilihan Inovatif

2. Masalah pada Kompresor AC

Suara kasar yang terdengar saat menginjak pedal gas bisa menjadi indikasi adanya masalah pada kompresor AC. Hal ini biasanya disebabkan oleh kekurangan oli pada kompresor AC, yang dapat terjadi akibat jarangnya penggantian oli. 

Kotoran yang menumpuk akibat jarangnya penggantian oli juga dapat menyumbat berbagai bagian dalam mesin, menyebabkan suara kasar.

3. Masalah pada Celah Katup Mesin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber