Pasokan Energi Selama Pemilu Dipastikan Aman dan Terpenuhi Untuk Masyarakat

Pasokan Energi Selama Pemilu Dipastikan Aman dan Terpenuhi Untuk Masyarakat

Pasokan Energi Selama Pemilu Dipastikan Aman dan Terpenuhi Untuk Masyarakat -amjiphoto-freepik

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Sebagai pemasok sumber energi di tanah air, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel memastikan jika ketersedian stok BBM dan LPG aman dan terpenuhi kepada masyarakat selama momen pemilu di wilayah Sumbagsel. Pertamina sendiri membentuk satgas khusus, guna mengantisipasi kendala saat proses distribusi BBM dan juga LPG.

Satgas yang dibentk oleh pertamina ini, sudah bertugas sejak tanggal 5 Februari lalu hingga 18 Februari mendatang selama 24 jam. Menurut Area Manager Comunication, Relation&CSR Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Tjahyo Nikho Indrawan pihaknya terus memastikan stok BBM dan LPG untuk masyarakat.

“masyarakat tidak perlu khawatir dalam ketersedian BBM dan juga LPG selama momen pemilu, karena pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan juga pengawasan” terang Nikho dalam keterangan persnya.

Selain memastikan ketersedian stok, pertamina juga sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk memastikan keamanan di seluruh saran dan fasilitas operasi pertamina. 

Pertamina juga menurut Nikho membuka layanan pengaduan dan informasi masyarakat, jika alami permasalahan soal BBM dan LPG selama pemilu selama 24 jam. Melalui nomor call center 135 milik pertamina.

BACA JUGA:Debut Sensasional Jaafar Jackson dalam Film Biografi Michael Jackson,Michael Kembalikan Keajaiban Raja Pop

Berdasarkan catatan pertamina patra niaga sumbagsel, pada bulan januari ini konsumsi BBM khusus bensin sekitar 2.572 KL, lalu untuk solar 1.687 KL. Sedangkan untuk konsumsi LPG dari catatan pertamina sekitar 845 MT.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: