Sriwijaya FC Kalahkan Sada Sumut FC dengan Skor Akhir 3-1, Memuncaki Grup A Play Off Degradasi Liga 2
Sriwijaya FC raih 3 poin usai kalahkan Sada Sumut FC dengan skor akhir 3-1, Selasa (16/1/2024).--Media Officer Sriwijaya FC
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sriwijaya FC kembali melakoni laga ketiga di Babak Play Off Degradasi Liga 2.
Kali ini Sriwijaya FC menghadapi Sada Sumut FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang pada Selasa, 16 Januari 2024.
Di babak pertama, anak asuh Coach Hendri Susilo bermain kurang maksimal. Meski beberapa kali mendapat peluang, namun belum dapat dimanfaatkan dengan baik oleh penyerang Sriwijaya FC.
Hingga peluit dibunyikan oleh wasit Thoriq M Alkatiri tanda akhir babak pertama, skor masih imbang 0-0.
BACA JUGA:Menghancurkan Perserang 3-0 : Sriwijaya FC Raih Posisi Runner-up di Klasemen Grup A
Di awal babak kedua, Sriwijaya FC mulai melancarkan strategi serangan. Pada menit ke-46, tim Sriwijaya FC berhasil mencetak gol melalui tendangan keras Tomi Dermawan, sehingga mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk Sriwijaya FC.
Tak hanya mengubah kedudukan menjadi 1-0, goal dari Tomi Dermawan juga membangkitkan semangat pemain Sriwijaya FC.
Terbukti pada menit ke-60, Sriwijaya FC kembali menambah keunggulan dengan gol yang diciptakan oleh pemain dengan nomor punggung 7 Chencho Gyeltshen, sehingga skor menjadi 2-0.
Tak mau tertinggal dari Sriwijaya FC, tim Sada Sumut FC mulai melakukan perlawanan. Sada Sumut FC berhasil memperkecil ketertinggalan setelah pemain Aleksandar Rakic berhasil membobol gawang Stya Beny di menit ke-65, sehingga kedudukan berubah menjadi 2-1.
BACA JUGA:Menang Atas Perserang, Pemain Sriwijaya FC Banjir Bonus
Sriwijaya FC berada di puncak klasmen menggantikan PSKC Cimahi di Grup A Play Off Degradasi Liga 2, dengan perolehan poin 7, Selasa (16/1/2024).--Media Officer Sriwijaya FC
Pada tambahan waktu babak kedua, Sriwijaya FC kembali menambah keunggulan melalui umpan terobosan yang diberikan Chencho Gyeltshen.
Umpan tersebut berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh M Ali Koroy, sehingga menambah keunggulan menjadi 3-1 untuk Sriwijaya FC atas Sada Sumut FC.
Gol dari M Ali Koroy juga sebagai gol penutup pertandingan Sriwijaya FC melawan Sada Sumut FC. Hingga peluit panjang dibunyikan bertanda akhir babak kedua, skor tidak berubah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv