PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Walikota Palembang Ratu Dewa secara langsung mengukuhkan Dewi Sastrani Ratu Dewa sebagai Ketua Tim Penggerak (TP) PKK, dan Tim Pembina Posyandu Kota Palembang periode 2025 - 2030.
Dilanjutkan Pelantikan Dekranasda Kota Palembang periode 2025 - 2030, oleh Ketua TP PKK Kota Palembang Dewi Sastrani Ratu Dewa, di ruang Parameswara Pemerintah kota (Pemkot) Palembang, pada Senin 21 April 2025.
Dalam pelantikan tersebut dihadiri juga oleh Wakil Walikota Palembang Prima Salam, serta istri Putri Azizah Prima Salam, dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) kota Palembang Ida Royani.
Usai kegiatan, Walikota Palembang Ratu Dewa berharap dengan pelantikan ini TP PKK, Tim Pembina Posyandu, dan Dekranasda kota Palembang bisa membangun sinergi untuk berkolaborasi tidak hanya di lingkup Pemkot Palembang, namun juga bersama Forkopimda.
BACA JUGA:14,4 Juta Pengusaha Wanita Bangkit! Ini Jurus Rahasia Holding Ultra Mikro BRI
BACA JUGA:Sriwijaya FC Pusatkan Latihan di Bandung Menuju Persiapan Jelang Liga 2 2025/26
"Hari ini kan ada pengukuhan dan pelantikan PKK, Pembina Posyandu, dan Dekranasda. Pertama dibangun sinergi, kolaborasi, tidak hanya di lingkup Pemerintah kota, tetapi juga dengan istri-istri Forkopimda." Harap Walikota Palembang.
Selain itu, TP PKK dari tingkat Kota, Kecamatan hingga Kelurahan juga diharapkan bisa membantu dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, baik di bidang pendidikan, kesehatan, lingkungan, kebersihan, dan juga narkoba.
"Kedua, mohon kerjasamanya. Baik PKK tingkat kota sampai ke tingkat Kelurahan, supaya memberikan edukasi ke masyarakat, baik itu masalah bidang pendidikan, kesehatan, lingkungan, persampahan, dan narkoba." Lanjut Ratu Dewa.
Sementara untuk Dekranasda, Walikota Palembang meminta agar pengembangan home industri digalakkan, dari sisi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Ratu Dewa Minta TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Dukung Program Pemkot Palembang -Sandy Pratama-PALTV
"Nah untuk Dekranasda, home industri terus digalakkan, UMKM itu hari digalakkan." Tungkasnya.
Bagi kader Posyandu juga diminta dapat mendukung program Pemkot Palembang, seperti Palembang Cerdas, Palembang Sehat, Palembang Belagak, Palembang Peduli, dan Palembang Gercep.
"Kader-kader Posyandu harus melakukan pembinaan, karena kita juga punya Program, baik program Palembang Cerdas, Palembang Sehat, Palembang Belagak, Palembang Peduli, dan Palembang Gercep." Tutup Walikota Palembang Ratu Dewa.
Ratu Dewa Minta TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Dukung Program Pemkot Palembang -Sandy Pratama-PALTV