PALTV.CO.ID,- Xiaomi kembali menghadirkan kejutan dengan merilis earbuds True Wireless Stereo (TWS) terbaru mereka, Xiaomi Buds 5 Pro.
Peluncuran ini dilakukan bersamaan dengan debut ponsel flagship mereka, Xiaomi 15 Ultra, di China pada 27 Februari 2025.
Keunggulan Utama: Audio via WiFi!
Yang membuat Xiaomi Buds 5 Pro unik adalah fitur barunya yang mendukung transmisi audio melalui WiFi dengan kecepatan hingga 4,2 Mbps.
BACA JUGA:BMW Seri 2 Gran Coupe Kombinasi Antara Kenyamanan Sedan Dengan Gaya Sporty
BACA JUGA:Intip Fitur dan Spesifikasi SUV Mercedes-AMG G 63 yang Dibanderol Rp7,2 Miliar
Berkat chip audio Snapdragon S7+ dari Qualcomm, pengguna kini bisa menikmati pengalaman mendengarkan musik tanpa terbatas oleh jangkauan Bluetooth.
Teknologi ini memungkinkan audio tetap stabil di seluruh area rumah dengan konsumsi daya yang lebih efisien dibandingkan koneksi Bluetooth biasa.
Selain itu, chip ini juga dilengkapi teknologi XPAN yang bisa menjaga bandwidth audio tetap tinggi, mengurangi latensi, serta menghadirkan fitur canggih seperti pelacakan kepala (head tracking) untuk pengalaman audio yang lebih imersif.
Spesifikasi Xiaomi Buds 5 Pro
BACA JUGA:Jelang Ramadhan Sekda Palembang Sidak Harga Pangan
BACA JUGA:SUV Listrik Murah Ini Bikin Geger Eropa, Harga dan Fitur Bikin Pesaing Ketar-Ketir!
TWS ini tetap menyediakan konektivitas Bluetooth untuk penggunaan biasa. Namun, fitur-fiturnya jauh lebih canggih dibandingkan kebanyakan earbud di pasaran.
Beberapa spesifikasi unggulannya meliputi:
Amplifier ganda & tiga driver, termasuk woofer berlapis titanium 11 mm dan tweeter keramik 10 mm, untuk menghasilkan suara yang lebih kaya.