OKI, PALTV.CO.ID - Calon debitur di Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) kian berminat dengan pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI karena dinilai bunganya cukup terjangkau.
Seperti yang diungkapkan Agus, seorang calon debitur KUR BRI. Agus mempunyai usaha jual tabung gas melon 3 kilogram. Agus rupanya sangat ingin sekali mengajukan pinjaman KUR di BRI.
"Aku sangat tertarik karena bunganya kecil," imbuh Agus saat dibincangi pada hari Sabtu, 2 November 2024.
Agus menerangkan bahwa banyak teman-temannya yang sudah lebih dahulu menjadi debitur KUR BRI mengatakan mengenai hal yang sama.
BACA JUGA:Langkah Masyarakat Meminjam Kredit Usaha Rakyat (KUR) di BRI
BACA JUGA:Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan Berbuah The Best CEO untuk Direktur Utama BRI
Oleh karena itu, Agus sangat ingin mengajukan pinjaman KUR BRI untuk menambah modal usahanya menjual tabung gas melon 3 kilogram.
Membuka pangkalan tabung gas LPG itu memang harus memiliki modal besar. Dari pinjaman KUR BRI yang akan diajukan Agus, itu nanti dapat membantu modal usahanya.
Jika dilihat sekarang ini, bisnis pangkalan gas LPG melon kian bertambah. Bisnis ini tak mengenal takut basi dan bisa bertahan lama bila belum terjual, tidak seperti bisnis makanan.
Menurut Agus, ia sudah punya beberapa pelanggan yang rutin menukar tabung gas melon. Dalam seminggu, Agus bisa melayani penukaran dan menjual 20 tabung gas melon. Oleh karena itu, Agus mempunyai keinginan untuk mengembangkan usahanya.
BACA JUGA:DPLK BRI, Investasi Masa Tua dengan Beragam Manfaat Menarik untuk Pensiunan
Untuk itu saat ini, Agus sedang mencari informasi mengenai syarat mengajukan pinjaman KUR BRI bagi pemilik usaha seperti dirinya, seperti apakah ada jaminan dan lainnya.
Agus mengatakan bahwa ia siap untuk disurvei karena usahanya memang ada. Agus juga menyiapkan jaminan untuk keperluan mendapatkan pinjaman KUR BRI.
Agus berandai-andai sekiranya pihak BRI menerima pengajuannya, pinjaman KUR BRI akan digunakannya untuk menambah jumlah tabung gas melon.