PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Pada bulan November ini, Provinsi Sumatera Selatan mulai memasuki musim hujan.
Untuk itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang mengantisipasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berpotensi dan rawan tergenang banjir pada musim hujan.
KPU Palembang melakukan pemetaan pergeseran TPS rawan banjir pada pelaksanaan Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang.
Ketua KPU Palembang Syawaludin mengutarakan pilhaknya telah melakukan pemetaan TPS yang rawan banjir.
BACA JUGA:Pemkot Palembang Targetkan Pembangunan PSEL Rampung Tahun 2026
BACA JUGA:Ini Rencana Lina Mukherjee Setelah Bebas dari Penjara, Apa Saja?
Syawaludin, Ketua KPU Palembang, Rabu (20/11/2024).-Ekky Saputra-PALTV
Di antaranya di daerah perairan seperti Gandus, Kertapati, Pulau Kemaro, dan TPS yang berada di pinggiran Sungai Musi akan dilakukan pergeseran lokasi TPS.
"Untuk TPS rawan banjir sudah kita petakan kemarin. Dua kali kita cek untuk penetapan titik TPS dan dilakukan pergeseran. TPS rawan banjir sudah kita petakan dan sudah kita masukan titik lokasi di aplikasi, sehingga masyarakat bisa mencari alamat TPS masing-masing," tutur Syawaludin, Ketua KPU Palembang.
Pada Pilkada serentak 2024, KPU Palembang menyiapkan 2.264 TPS yang tersebar di 107 Kelurahan di 18 Kecamatan.