Segera Daftar! Program Beasiswa Garuda ACE 2025 Dibuka

Jumat 08-11-2024,15:17 WIB
Reporter : Muhadi Syukur
Editor : Muhadi Syukur

 

Jadwal dan Proses Seleksi Program Beasiswa Garuda ACE 2025

Program Garuda ACE 2025 akan berlangsung dalam dua gelombang. Gelombang pertama dimulai pada Januari hingga Juni 2025, sedangkan gelombang kedua berlangsung dari Juli hingga Desember 2025. Setiap gelombang diikuti oleh 50 peserta yang dibagi dalam dua jalur pelatihan, yaitu:

Jalur pertama:

Pelatihan riset (Januari–Maret atau Juli–September), dilanjutkan dengan pelatihan bahasa Inggris (April–Juni atau Oktober–Desember).

 

Jalur kedua:

Pelatihan bahasa Inggris terlebih dahulu, kemudian pelatihan riset.

Seleksi program ini dimulai dengan tahap sosialisasi dan pendaftaran, yaitu pada 10 Oktober–11 November 2024 untuk gelombang pertama dan hingga 22 November untuk gelombang kedua. Setelah itu, akan ada proses seleksi berkas dan wawancara hingga 12 Desember 2024. Pengumuman penerima beasiswa dijadwalkan pada 12 Desember 2024, dan pelatihan akan dimulai pada Januari 2025.

BACA JUGA:Google Mengumumkan Beasiswa Pelatihan AI bagi 10.000 Siswa di Indonesia.

BACA JUGA:Tips Mendapatkan Beasiswa LPDP Tanpa LoA: Peluang Besar Bagi Anda

 

Komponen Beasiswa

Beasiswa ini mencakup biaya pelatihan riset dan bahasa Inggris, termasuk keberangkatan ke perguruan tinggi di Amerika Serikat. Komponen biaya lainnya meliputi dukungan data internet, transportasi, per diem, biaya tes TOEFL/GRE, serta biaya masuk program Magister atau PhD.

 

Persyaratan Beasiswa Garuda ACE 2025

Kategori :