PALEMBANG, PALTV.CO.ID - PLN Icon Plus secara serentak di seluruh Indonesia, melaksanakan kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Kolaborasi Bersama Pelanggan, dengan memberikan Layanan ICONNET gratis selama 1 tahun.
Kegiatan TJSL Kolaborasi Bersama Pelanggan ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Listrik Nasional Ke-79.
Layanan ICONNET gratis selama setahun ini diberikan oleh PLN Icon Plus kepada sektor pendidikan, pemerintahan dan publik, dengan jumlah persebaran 20 titik di 10 lokasi di seluruh Indonesia.
Wilayah PLN Icon Plus Regional Sumbagsel yang melingkupi Provinsi Sumatera Selatan, Jambi, Lampung, Bengkulu, dan Kepulauan Bangka Belitung ini, telah memilih melaksanakan TJSL di sektor pendidikan, Jumat (1/11/2024).
BACA JUGA:PLN UID Sumsel, Jambi, dan Bengkulu Jalin Silaturahmi dan Perkuat Kerja Sama Strategis dengan PALTV
BACA JUGA:PLN UID S2JB Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Melalui Sosialisasi Manfaat dan Bahaya Listrik
PLN Icon Plus SBU Regional Sumbagsel memlih Pondok Pesantren Sultan Mahmud Badaruddin Palembang (Ponpes SMB) yang beralamat di Jalan Tanjung Api Api KM 9 Nomor 17 RT 15 RW 04 Kelurahan Talang Jambe Kecamatan Sukarami Kota Palembang.
Ponpes SMB Palembang ini mempunyai 545 santri untuk tingkat Raudhatul Athhfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (SD), Madrasah Tsanawiyah (SMP), Madarasah Aliya (SMA), Madrasah Diniyah, dan Program Tahfidz.
Dalam pelaksanaan kegiatan TJSL Kolaborasi Bersama Pelanggan ini, PLN Icon Plus SBU Sumbagsel berkolaborasi bersama Bank Sumsel Babel (BSB) yang merupakan pelanggan yang telah menggunakan layanan PLN Icon Plus selama 14 tahun.
Selain memberi Layanan ICONNET gratis selama 1 tahun, PLN Icon Plus SBU Sumbagsel juga memberi bantuan TJSL berupa satu unit laptop untuk sarana pendidikan, serta bantuan prasarana dan kebersihan untuk gedung Ponpes SMB Palembang.
BACA JUGA:PLN Genjot Pembangunan Infrastruktur Kendaraan Listrik untuk Dukung Transisi Energi Nasional
BACA JUGA:Drainase Jebol Akibat Tersumbat Tatkala Hujan Deras Mengguyur Kota Palembang
Pemilihan lokasi Ponpes SMB Palembang merupakan salah satu bentuk kepedulian PLN Icon Plus dalam rangka Hari Listrik Nasional yang jatuh pada 27 Oktober 2024, Jumat (1/11/2024).-Humas-PLN Icon Plus SBU Regional Sumbagsel
Dalam keterangannya, General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Sumbagsel Yan Alfino Simanjuntak, menyebut pemilihan lokasi Ponpes SMB Palembang merupakan salah satu bentuk kepedulian PLN Icon Plus dalam rangka Hari Listrik Nasional yang jatuh pada 27 Oktober 2024.
Selain itu, PLN Icon Plus juga turut memeriahkan Hari Santri yang jatuh tanggal 22 Oktober 2024 lalu.