Hari Ke- 3 Rekapitulasi Di KPU OKI, Puluhan Personil Keamanan Masih Siaga

Sabtu 02-03-2024,14:04 WIB
Reporter : Novan Wijaya
Editor : Muhadi Syukur

 

OKI, PALTV.CO.ID - Puluhan personil masih bersiaga mengamankan jalan nya pleno terbuka rekapitulasi di kantor KPU Kabupaten OKI, penghitungan perolehan suara pada pemilu 2024.
 
Guna memastikan keamanan dan kelancaran proses rekapitulasi suara tingkat Kabupaten , para personil gabungan dari Polri, TNI dan Polpp ini masih terlihat berjaga disekitar kantor KPU OKI pada hari ke 3 pleno terbuka tersebut Sabtu (2/3/2024).

Terpantau disekeliling kantor KPU juga dipasang pagar kawat dan Mobil polisi, --Foto : Novan Wijaya - PALTV
 
Terpantau disekeliling kantor KPU juga dipasang pagar kawat dan Mobil polisi, serta pengalihan  beberapa titik jalan protokol guna menjaga ketertiban lalu lintas.
 
Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto menjelaskan, ada 238 personil gabungan yang disiagakan untuk ditempatkan dibeberapa titik.
 
BACA JUGA:Pedagang Pasar Kayuagung Mengeluh Tokonya Sering Kemalingan

Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto menjelaskan, ada 238 personil gabungan yang disiagakan untuk ditempatkan dibeberapa titik.--Foto : Novan Wijaya - PALTV
 
"Selain dari Polri,TNI dan Polpp kita juga dibantu personil Brimob Polda Sumsel. Pengamanan tidak ada diluar gedung tapi juga didalam gedung aula" terangnya.
 
Kapolres OKI juga menghimbau agar masyarakat dan peserta pleno tetap bersama-samaenjaga ketertiban.
 
"Kita harapkan masyarakat baik peserta pleno bekerjasama untuk saling menjaga kondusifitas agar kegiatan yang dijadwalkan 3 hari ini akan selesai dan berjalan dengan baik tanpa gangguan berarti". Pungkasnya.(Novan Wijaya-Paltv).*
   
Tags : #siaga #rekapitulasi #puluhan personil #kpu oki #keamanan
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini