Jika indikator bahan bakar tersebut masih bergerak, maka pengendara dapat memastikan bahwa kondisi pelampung tangki bahan bakar tidak bermasalah.
Tangki Bahan Bakar yang Penyok
Tangki bahan bakar yang penyok ini dapat menjadi penyebab indikator bahan bakar menjadi tidak dapat berfungsi secara maksimal.
Khususnya jika tangki bahan bakar mengalami kondisi penyok yang sangat parah, bahkan sampai menyentuh bagian pelampung bahan bakar yang terdapat pada tangki bahan bakar.
Kondisi tangki bahan bakar yang penyok parah hingga mencapai bagian pelampung ini dapat membuat pelampung pada indikator bahan bakar ini tidak dapat bergerak secara sempurna.
Itulah beberapa hal yang menyebabkan komponen indikator bahan bakar menjadi tidak berfungsi dan membuat pengendara tidak mengetahui kondisi bahan bakar yang masih tersedia di dalam tangki motor.(*)