Inilah Sebabnya Mengapa Oli Mesin Mobil Cepat Berkurang

Rabu 27-12-2023,15:58 WIB
Reporter : KM. Shofuan
Editor : Muhadi Syukur

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Saat mengemudi dengan mobil favorit bersama teman, langkah penting yang perlu diambil adalah melakukan pemeriksaan rutin terhadap kondisi oli mobil. 

Oli mobil memiliki peran penting sebagai pelumas mesin untuk mencegah terjadinya kerusakan pada berbagai komponen mesin. 

Penggunaan oli mobil yang sudah habis dapat menyebabkan terjadinya kerusakan pada komponen-komponen mobil dan bahkan dapat mengganggu kenyamanan selama perjalanan.

Tentu saja, hal ini dapat menimbulkan risiko serius terhadap keselamatan pengendara mobil.

 BACA JUGA:Ini 7 Bagian Mobil Wajib Dirawat Usai Dipakai Liburan

Ketika digunakan, oli mobil cenderung menguap sekitar 10 persen dari total volumenya. Jika penguapan melebihi persentase tersebut, dapat dipastikan bahwa ada masalah atau kerusakan yang perlu diatasi.

Apakah Anda pernah menghadapi situasi di mana oli mobil cepat berkurang atau habis, meskipun sudah melakukan penggantian secara rutin? 

Oleh karena itu, penting untuk anda mengetahui beberapa penyebab oli mesin mobil yang berkurang berikut ini


Penggunaan oli mesin mobil yang cepat habis umumnya penyebab oleh keausan komponen --Foto : freepik.com-author-aleksandarlittlewolf

 

Cek Ring dan Piston Silinder 

BACA JUGA:Mobil Diesel Milik Anda Sering Terdengar Bising ? Lakukan Tips Ini Untuk Mengatasinya

Penggunaan oli mesin mobil yang cepat habis umumnya penyebab oleh keausan komponen seperti ring piston dan silinder. Keausan tersebut dapat menyebabkan oli mudah terbakar bersama bahan bakar dalam ruang bakar mesin.

Jika kondisi ini berlangsung secara terus-menerus ketika mesin mobil beroperasi, maka oli akan terus berkurang dan pada akhirnya habis. 

Dampak negatifnya terlihat dari asap berwarna putih yang dikeluarkan oleh knalpot mobil, yang merupakan indikasi adanya kebocoran oli yang masuk ke dalam ruang bakar piston.

Kategori :