Punya Dana di Bawah Rp500 Juta, Inilah 5 Mobil Listrik yang Bisa Jadi Pilihan

Rabu 08-11-2023,10:00 WIB
Reporter : Sandi Andriansyah
Editor : Devi Setiawan

BACA JUGA:Ingin Membeli Mobil! Ini 5 Rekomendasi Mobil Sedan Hemat Bahan Bakar Yang Wajib

2. DFSK Seres E1, berkisar antara Rp189 juta-Rp219 juta

DFSK Seres E1 adalah salah satu opsi mobil listrik terjangkau lainnya di Indonesia. Mobil ini memiliki dimensi yang ringkas dengan panjang 3.030 mm, lebar 1.495 mm, tinggi 1.640 mm, jarak sumbu roda 1.960 mm, dan ground clearance 135 mm.

Mobil ini mudah untuk manuver di jalanan perkotaan yang padat dan cocok untuk menjelajahi ruang terbatas.

Desain eksteriornya memiliki tampilan yang mengotak, dengan sorotan depan menggunakan LED dan lampu sein LED pada kaca spion.

BACA JUGA:Perlu Diketahui ! Ini Kelebihan dan Kekurangan Mobil Toyota Innova Zenix Hybrid.


DFSK Seres E1.--instagram.com/@otoplus_online

DFSK Seres E1 dilengkapi dengan baterai lithium iron phosphate berkapasitas 13,8 kWh yang mampu menempuh jarak maksimal sekitar 180 km.

Mobil ini dapat diisi baterainya dari 10 persen hingga 90 persen menggunakan soket AC Type 2 dalam waktu hanya 3,5 jam.

Motor penggeraknya berada di belakang dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 25 kW (34 PS) dan torsi puncak sebesar 100 Nm.

Keamanan baterai menjadi prioritas, dan DFSK Seres telah melengkapi mobil ini dengan berbagai fitur pengaman, seperti Collision Power Failure Protection, Battery System Thermal Management, Charging Port Cover Reminder, dan High Voltage Safety Monitoring.

BACA JUGA:6 Cara Membersihkan Kisi-kisi Kondensor AC Mobil Secara Mandiri di Rumah

Baterai ini juga telah lulus sertifikasi IP67, sehingga penumpang tidak perlu khawatir tentang tersetrum atau kerusakan saat melewati genangan air. Jarak tempuh mobil ini bervariasi antara 180 km hingga 220 km tergantung pada tipe.

3. Neta V Rp379 juta

Neta V adalah mobil listrik kompak tipe SUV yang tersedia di pasar Indonesia. Mobil ini memiliki dimensi dengan panjang 4.070 mm, lebar 1.690 mm, tinggi 1.555 mm, dan jarak sumbu roda 2.420 mm.

Ketika Anda masuk ke dalam kabin, Anda akan merasakan atmosfer yang modern, dengan layar monitor 14,6 inci sebagai pusat kontrol hiburan dan fungsi kendaraan.

Kategori :