PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Berdasarkan informasi dari Tim Liputan PALTV, Presiden Joko Widodo akan memulai kunjungannya dengan mengunjungi Pasar Sekip Palembang.
Presiden Joko Widodo memiliki jadwal kunjungan kerja (KUNKER) ke Kota Palembang pada Kamis, 26 Oktober 2023.
Kunjungan ini merupakan bagian dari program Presiden Joko Widodo yang bertujuan untuk memantau harga kebutuhan pokok yang saat ini terus mengalami kenaikan, serta mendengarkan keluhan dari pedagang pasar dan masyarakat sekitar.
Pedagang dan masyarakat di sekitar Pasar Sekip sangat antusias menyambut kedatangan Orang Nomor Satu di Indonesia ini.
BACA JUGA:Pedagang Pasar Sekip Palembang Tak Sabar Bertemu Presiden Jokowi
Salah satu pedagang di Pasar Sekip, Fitria, berharap bahwa dengan kunjungan Presiden Joko Widodo, harga kebutuhan pokok dapat kembali stabil. Fitria juga berharap agar pasar ini bisa direnovasi dan dikelola lebih baik daripada sebelumnya.
Pedagang Pasar Sekip Palembang Tak Sabar Bertemu Presiden Jokowi -foto/aji-PALTV
Selain itu, untuk menjaga keamanan, pihak Polri dan TNI telah melakukan penjagaan ketat. Selain itu, halaman parkir kendaraan yang sebelumnya tampak kumuh kini telah dibersihkan, dan jalan-jalan yang mengalami kerusakan telah diaspal oleh petugas.(*)