PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Wanita pasti setiap bulannya akan mengalami haid selama kurang lebih seminggu. Namun ada juga wanita yang hanya mengalami haid mulai dari tiga hari saja sampai paling lama dapat mencapai sembilan hari hingga benar-benar bersih dan tidak ada lagi darah kotor yang keluar.
Selama haid berlangsung, ada banyak sekali pantangan-pantangan atau mitos yang tidak boleh dilakukan. Pantangan-pantangan atau mitos ini biasanya sudah ada turun-temurun. Biasanya, hal-hal tersebut disampaikan oleh ibu atau nenek kita yang dimana hal tersebut sudah menjadi kebiasaan sedari dulu.
Lalu, apakah saja pantangan-pantangan atau mitos itu dan bagaimana faktanya?
1. Dilarang minum air dingin
Minum air es atau air dingin adalah suatu hal yang sangat dihindari oleh wanita haid. Hal ini memang banyak yang percaya apabila wanita yang sedang haid minum air es atau dingin, maka dapat membekukan darah haid dan dapat tertinggal pada dinding-dinding rahim yang kelak dapat menjadi kista.
Selain itu pula, ada sebagian orang yang percaya bahwa minum air es atau air dingin menjelang haid, dapat memperlambat jadwal haid kita.
Namun faktanya, haid adalah suatu hal yang berhubungan dengan sistem reproduksi, sementara minuman berhubungan dengan sistem pencernaan. Jadi, tidak akan berpengaruh apa-apa apabila mengonsumsi air es ataupun air dingin baik sebelum haid ataupun pada masa haid.
BACA JUGA:Amalan yang Dapat Dilakukan Menjelang Bulan Ramadhan
BACA JUGA:Jelang Ramadan, Pos Polairud Pangkalan Sandar Kuala Sugihan Bagikan Al-Qur'an
2. Tidak boleh keramas
Hal ini juga banyak dilakukan oleh banyak orang yang sedang haid. Banyak wanita yang percaya akan hal tersebut yang dimana apabila seorang wanita sedang haid, maka dilarang untuk keramas karena akan menimbulkan sakit kepala. Nyatanya, wanita yang sedang haid diwajibkan untuk menjaga kebersihan dari ujung rambut sampai ujung kaki.
Haid pada wanita berlangsung mulai dari tiga sampai sembilan hari. Tidak dapat dibayangkan apabila kita tidak keramas selama sembilan hari. Justru hal tersebut akan membawa perasaan tidak nyaman pada kepala.
3. Tidak boleh berenang
Ada beberapa orang terutama wanita yang mengira bahwa saat seorang wanita yang sedang haid berenang, maka darah haid akan keluar dan mengotori air sehingga membuat air menjadi merah.
Pada kenyataannya, tekanan air yang ada pada kolam berenang akan menghambat darah haid keluar. Sehingga, kamu tidak perlu khawatir apabila darah haid akan keluar dan mengotori kolam berenang.