Pastikan Standar K3 Optimal Untuk Lindungi Pekerja Operasional, KAI Divre III Gandeng PJK3

Pastikan Standar K3 Optimal Untuk Lindungi Pekerja Operasional, KAI Divre III Gandeng PJK3

Pekerja operasional KAI menjalankan tugas dengan pengawasan keselamatan kerja.--Foto : Firman - PALTV

PALTV.CO.ID - Peran vital pekerja operasional yang memastikan setiap perjalanan berlangsung selamat menjadi fokus perusahaan.

Sehingga PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre III Palembang terus memperkuat komitmen dalam menjaga keselamatan dan kesehatan pekerja sebagai aset penting perusahaan melalui pengukuran lingkungan kerja operasional bersama Perusahaan Jasa Keselamatan dan Kesehatan Kerja (PJK3) Inspeksindo Agrisa Katiga.

PJK3 merupakan mitra  dalam memastikan kepatuhan terhadap regulasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Kementerian Ketenagakerjaan.

Melalui kegiatan konsultasi, pelatihan, sertifikasi, hingga pemeriksaan dan pengujian (riksa uji) alat kerja, PJK3 berperan sebagai kepanjangan tangan pemerintah dalam memastikan standar K3 diterapkan secara konsisten di lingkungan kerja.

BACA JUGA:Tundukan SMP N 8 Prabumulih, MTs N 2 Palembang Masuk Empat Besar

BACA JUGA:Revitalisasi Sungai Sekanak–Lambidaro Tak Terawat, Kini Kembali Kumuh


Petugas mengukur tingkat kebisingan dan ergonomi di kabin lokomotif KAI.--Foto : Firman - PALTV

Kegiatan ini difokuskan pada pekerja operasional yang memegang peran krusial dalam keselamatan perjalanan kereta api, khususnya Masinis dan Pengatur Perjalanan Kereta Api (PPKA).

Manager Humas KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, menyampaikan bahwa keselamatan perjalanan kereta api tidak hanya ditentukan oleh keandalan sarana dan prasarana, tetapi juga oleh kesiapan sumber daya manusia yang menjalankan operasional di lapangan.

“Pekerja operasional merupakan garda terdepan dalam sistem perkeretaapian. Oleh karena itu, perusahaan memiliki tanggung jawab untuk memastikan mereka bekerja dalam lingkungan yang aman, sehat, dan sesuai standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja,” jelas Aida.

Masinis memiliki tanggung jawab penuh terhadap keselamatan, ketertiban, dan kenyamanan perjalanan ribuan penumpang setiap harinya. Seorang masinis tidak hanya mengoperasikan kereta, tetapi juga mengemban tanggung jawab besar terhadap keselamatan jiwa manusia. 

BACA JUGA:Diikuti 1.954 Peserta, PUSRI OPEN SCHOOL 2026 Berlangsung Meriah

BACA JUGA:Aksi Simbolik Keliling Kota, Soroti Solar Langka


KAI Divre III Palembang melakukan pengukuran lingkungan kerja bersama PJK3.--Foto : Firman - PALTV

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: paltv.co.id