‘Love Of My Life’, Gambaran Perasaan Freddie Mercury
Freddy Mercury menghayati lagu Love Of My Life.-Queen Official-Tangkapan layar YouTube.com/Queen Official
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Siapa yang tidak mengenal grup band legendaris dunia Queen asal Inggris? Ya, grup band yang mengawali karir pada tahun 1970-an ini terdiri dari empat personil yaitu Freddie Mercury (vokal/pianis), Brian May (gitaris), John Deacon (bassis), dan Roger Taylor (drummer).
Jauh sebelum mengenal Freddie Mercury, pada tahun 1968 grup band ini awalnya bernama Smile yang digawangi oleh tiga personil yaitu Brian May sebagai lead Guitar, Roger Taylor sebagai pemukul drum, dan Tim Staffel sebagai vokalis merangkap bassis.
Dengan seiring berjalannya waktu, Tim Staffel sang vokalis memutuskan hengkang dari grup band tersebut. Lalu kemudian diganti dengan sosok yang bernama Farokh Bulsara yang terkenal dengan sebutan nama Freddie Mercury.
Farokh Bulsara atau Freddy Mercury resmi bergabung menggantikan vokalis lama Tim Staffel sekaligus teman kuliah Freddie Mercury di Fakultas Seni Imperial College. Bersama kedua temannya Brian May dan Roger Taylor, mereka bertiga masih membawakan lagu-lagu Smile dan membawakan lagu grup musik lainnya.
BACA JUGA:The Tielman Brothers Pelopor 'Indo-Rock' Asal Indonesia Sukses di Eropa
Kecintaan Freddy Mercury pada musik membawa pengaruh besar bagi kedua temannya. Tak lama Freddie Mercury bergabung, kemudian pada tahun 1971 bergabung pula John Deacon (bassis ketujuh yang mengikuti audisi) sebagai personil tambahan.
Setelah bergabungnya John Deacon, muncul sebuah ide dan gagasan baru. Sang vokalis sekaligus pianis ini menyarankan untuk mengganti nama grup band Smile menjadi Queen.
Berawal dari sinilah cikal bakal band Queen dimulai. Freddie Mercury lulusan pendidikan desain ikut ambil bagian dalam pembuatan logo untuk band barunya tersebut. Logo tersebut dibuat berdasarkan gabungan dari zodiak keempat personil Queen. Freddie Mercury berzodiak Virgo, Brian May zodiak Cancer, Roger Taylor zodiak Leo, dan John Deacon zodiak Leo, serta ditambah dengan lambang Queen "Phoenix".
Queen memulai perjalanan karirnya dengan membuat album pertama di sebuah video yang terdiri dari empat lagu. Namun di dalam perjalanan karir mereka, Freddie Mercury bersama ketiga temannya kesulitan mencari label musik. Walaupun ada, beberapa label menawarkan kontrak yang tidak menguntungkan bagi Queen.
BACA JUGA:Berawal dari Sebuah Mimpi, Paul McCartney Ciptakan Lagu ‘Yesterday’
Memasuki tahun 1973, akhirnya Queen mendapatkan label. Melalui Elektra Records, kemudian Freddie dan teman-temannya mendistribusikan album pertama mereka yaitu Queen dan dilanjutkan dengan membuat album keduanya yaitu Queen 2.
Dalam album kedua tersebut, salah satu lagu Queen muncul di Top Of The Pops yang disiarkan dan tayang di televisi. Lagu tersebut berjudul Seven Seas of Rhye, berhasil menduduki urutan di tangga lima lagu Inggris. Kesuksesan mulai terlihat, Queen melakukan tur konser pertamanya yang didukung oleh Mott The Hoople di Amerika.
Pada album ketiga Queen Sheer Heart Attack mulai dirilis. Pada bulan November di tahun yang sama 1973, lagu Killer Queen dan Flick of the Wrist berhasil masuk ke daftar tangga lagu di Amerika. Atas kerja keras yang dilakukan Freddie Mercury bersama personil lainnya, Queen berhasil menduduki top tangga lagu pertama di Amerika Serikat.
Memasuki tahun 1975, Queen merilis album A Night at The Opera. Di antara playlist album tersebut ada lagu Bohemian Rhapsody.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber