Redmi TV X: Smart TV Gaming dengan Refresh Rate 120 Hz untuk Pengalaman Visual Maksimal

Redmi TV X: Smart TV Gaming dengan Refresh Rate 120 Hz untuk Pengalaman Visual Maksimal

Redmi TV X Smart TV gaming 120 Hz pengalaman visual mulus--Foto: youtube@gadget viva

Kombinasi ini membuat smart TV mampu menjalankan berbagai aplikasi sekaligus tanpa hambatan berarti. Kapasitas penyimpanan yang besar juga memberi keleluasaan bagi pengguna untuk mengunduh beragam aplikasi hiburan dan game langsung ke perangkat.

Sistem Audio Sinematis

Kualitas gambar yang memukau tentu tak lengkap tanpa audio yang sepadan. Xiaomi membekali Redmi TV XT dengan empat speaker internal. Sistem ini mencakup dua inverter tubes untuk meningkatkan kualitas bass serta audio frekuensi ganda independen 12 watt.

Hasilnya, suara yang dihasilkan lebih jernih dengan dentuman bass yang mantap. Penonton bisa menikmati film atau gim dengan sensasi audio yang mendekati pengalaman sinematis.


Redmi TV X Smart TV layar besar 120 Hz untuk pengalaman maksimal--Foto: youtube@gadget viva

Fitur Pintar yang Lengkap

Sebagai smart TV, Redmi XT juga hadir dengan fitur pintar. Dukungan asisten suara XiaoAI memungkinkan pengguna mengendalikan perangkat hanya melalui perintah suara. Selain itu, TV ini juga bisa dihubungkan ke smartphone, laptop, maupun perangkat lain menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk keperluan mirroring.

Tak ketinggalan, Xiaomi menyertakan port HDMI 2.1, standar terbaru yang memastikan koneksi lebih cepat serta mendukung kebutuhan gaming generasi baru, termasuk konsol seperti PlayStation 5 atau Xbox Series X.

Pilihan Ukuran dan Harga

Redmi TV XT dipasarkan dalam tiga varian ukuran: 55 inci, 65 inci, dan 75 inci. Harga yang ditawarkan cukup kompetitif untuk spesifikasi sekelas flagship TV gaming:

55 inci: 2.099 yuan (sekitar Rp4,5 juta)

65 inci: 2.799 yuan (sekitar Rp6 juta)

75 inci: 4.999 yuan (sekitar Rp10,7 juta)

Dengan banderol tersebut, Xiaomi tampak ingin menghadirkan opsi menarik bagi berbagai segmen pengguna—mulai dari mereka yang membutuhkan TV ringkas untuk kamar, hingga layar super besar bagi ruang keluarga atau home theater.

Strategi Xiaomi di Pasar Smart TV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber