Kenalan Dengan Suzuki Fronx Yang Interiornya Mirip Baleno

Kenalan Dengan Suzuki Fronx Yang Interiornya Mirip Baleno

Kenalan Dengan Suzuki Fronx Yang Interiornya Mirip Baleno--youtube@motomobitv

PALTV.CO.ID,- Suzuki Fronx akan segera hadir di Indonesia pada akhir Mei, siap bersaing di pasar SUV kompak yang semakin kompetitif.

Kendaraan Suzuki Fronx menawarkan desain modern yang stylish, lengkap dengan fitur-fitur canggih untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara.

Kabin dengan Sentuhan Baleno yang Lebih Segar

Masuk ke dalam kabin, Suzuki Fronx menampilkan desain dasbor bertingkat yang mengingatkan pada Suzuki Baleno. Meskipun mirip, Fronx membawa nuansa baru dengan kombinasi warna burgundy, perak, dan hitam, menciptakan suasana yang lebih segar dan elegan. 

BACA JUGA:KAI Divre III Palembang Ingatkan Aturan Pengambilan Gambar di Stasiun dan Dalam Kereta

BACA JUGA:Layanan Inklusif Mobil Listrik bagi Jamaah Lansia dan Difabel di Asrama Haji Embarkasi Surabaya

Di bagian tengah dasbor, terpasang head unit berukuran 9 inci yang menjadi pusat kontrol berbagai fitur, termasuk Apple CarPlay dan Android Auto untuk kemudahan akses multimedia dan navigasi.

Panel instrumen pada Fronx menggabungkan elemen analog dan digital, menyajikan informasi secara jelas dan mudah dibaca. 

Kemudi dengan desain flat bottom dilengkapi pengaturan tilt dan telescopic, mempermudah pengemudi dalam menemukan posisi berkendara yang nyaman. 

Selain itu, terdapat tombol kendali di kemudi untuk mengoperasikan multimedia dan cruise control, ditambah paddle shift yang memudahkan perpindahan gigi secara manual.

BACA JUGA: Wallpaper dan Gelang Pride 2025 dari Apple : Inklusivitas dan Keberagaman Bagi Kaum Khusus

BACA JUGA:Sriwijaya FC Siapkan 26 Pemain Hasil Seleksi Baru Untuk Musim Mendatang

Fitur Modern untuk Kenyamanan Optimal

Salah satu fitur menarik yang ditawarkan oleh Suzuki Fronx adalah Head-Up Display (HUD), yang memproyeksikan informasi kendaraan langsung ke kaca depan, sehingga pengemudi tetap bisa fokus ke jalan tanpa harus melirik panel instrumen. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber