Perpustakaan Hadir Demi Martabat Bangsa, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan OKU Hadir di Pelosok Desa

Perpustakaan Hadir Demi Martabat Bangsa, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan OKU Hadir di Pelosok Desa

Kegiatan sosialisasi Gerakan Gemar Membaca bersama Bunda Literasi Zwesty Karenia Teddy menghadirkan perpustakaan hingga ke pelosok desa, Kamis (24/4/2025).-Yunin Yuniki-PALTV

OKU, PALTV.ID - Dengan tema "Perpustakaan Hadir Demi Martabat Bangsa", Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mensosialisasikan Gerakan Gemar Membaca.

Sosialisasi kali ini melibatkan Bunda Literasi OKU Hj Zwesty Karenia Teddy yang terus bergerak menebar semangat literasi hingga ke pelosok desa.

Gerakan literasi ceria ini menyapa ratusan anak-anak di halaman SD Negeri 128 Kecamatan Ulu Ogan Kabupaten OKU.

Kegiatan Gerakan Gemar Membaca ini melibatkan anak-anak SD, TK dan PAUD yang sangat antusias mengikuti rangkaian sosialisasi.

BACA JUGA:Pemkot Palembang Tunggu Keputusan Pemerintah Pusat Mengenai Revitalisasi Rumah Susun

BACA JUGA:PALTV Resmi Tandatangi MoU Kerjasama Media Dengan Kemenkum Sumsel


Anak-anak PAUD antusias mengikuti sosialisasi Gerakan Gemar Membaca yang diselenggarakan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten OKU, Kamis (24/4/2025).-Yunin Yuniki-PALTV

Meski digelar di bawah terik matahari, anak-anak tampak antusias menyimak setiap sesi kegiatan seperti membaca dongeng, penyuluhan kesehatan gigi dan mulut, kuis interaktif, hingga permainan seru lainnya yang dikemas menarik oleh panitia dari Dinas Perpustakaan, Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan.

Anak-anak dengan semangat mendengarkan dongeng yang dibawakan Yu Ninuk dengan boneka tangannya yang menarik perhatian.

Tak ketinggalan pula Bunda Literasi OKU Bunda Zwesti Karenia Teddy yang juga ikut membacakan dongeng tentang pentingnya sikat gigi.

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan OKU Ahmad Azhar menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi Gerakan Gemar Membaca merupakan bagian dari misi dinasnya, untuk menumbuhkan minat baca pada anak-anak sejak usia dini dengan menghadirkan perpustakaan hingga ke pelosok desa yang sulit dijangkau.

BACA JUGA:Rahasia BRI Dorong UMKM Jambi Lebih Kuat, Simak Strategi RMC di Sini!

BACA JUGA:Polres Prabumulih Lahirkan Duta Lalu Lintas Muda Tahun 2025


Ahmad Azhar, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan OKU, Kamis (24/4/2025).-Yunin Yuniki-PALTV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv