Infinix Siap Perkenalkan Laptop Tangguh XBOOK B15 Pada 23 April 2025

Infinix Siap Perkenalkan Laptop Tangguh XBOOK B15 Pada 23 April 2025--ig@infinix
Sebagai tambahan informasi, kehadiran laptop ini mengikuti jejak peluncuran smartphone Infinix terbaru, yakni Note 50x 5G, yang baru saja diluncurkan akhir bulan lalu.
Perangkat ponsel tersebut menjadi model terbaru di seri Note 50 dan ditujukan untuk segmen kelas menengah. Sementara untuk Chipset Dimensity 7300 pada Note 50x mengarah fokus Infinix guna memjadikan performa tinggi di harga yang terjangkau.
BACA JUGA:Kejari Muara Enim Studi Tiru WBK di Kejati Sumsel untuk Implementasi Zona Integritas
BACA JUGA:Pasar 10 Ulu Semrawut, Pedagang Harapkan Perbaikan dari Pemerintah Kota
Setelah sukses dengan peluncuran Note 50x, Infinix juga telah memberi bocoran akan segera merilis varian lanjutan dari lini Note 50, yaitu Note 50s Pro+ 5G, yang dirumorkan membawa peningkatan signifikan.
Kembali ke XBOOK B15, dari segi desain, perangkat ini tampil elegan dengan garis-garis bodi yang ramping dan bobot yang cukup ringan, sehingga nyaman dibawa bepergian.
Keyboard-nya dirancang ergonomis, dengan key travel yang pas untuk mengetik dalam waktu lama. Touchpad luas yang sensitif juga memberikan kenyamanan dalam navigasi tanpa perlu bantuan mouse eksternal.
Untuk konektivitas, XBOOK B15 akan mendukung berbagai port modern seperti USB Type-C, HDMI, dan jack audio 3.5mm.
BACA JUGA:Lalai dan Tak Sesuai SOP, Nakhoda Kapal Marine Ditetapkan Tersangka
BACA JUGA:Jangan Cuma Lihat Speedometer! Ini Fungsi Tersembunyi Odometer Mobil
Meskipun belum diumumkan secara resmi berapa harga dari laptop ini, banyak pengamat memperkirakan bahwa XBOOK B15 akan dirilis di kisaran harga yang kompetitif, sesuai dengan strategi Infinix selama ini yang berusaha menawarkan produk berkualitas tinggi dengan harga yang tetap terjangkau oleh pasar luas.
Laptop ini juga akan tersedia dalam dua varian warna yang menarik yaitu warna netral untuk tampilan profesional dan satu varian warna yang lebih mencolok untuk pengguna muda yang menyukai nuansa stylish dan ekspresif.
Peluncuran resmi XBOOK B15 akan dilakukan secara virtual dan disiarkan di berbagai kanal media sosial serta platform e-commerce, mengikuti tren peluncuran produk digital yang makin populer dalam beberapa tahun terakhir.
Dengan semua fitur yang ditawarkan, XBOOK B15 diprediksi akan menjadi salah satu laptop yang menarik perhatian di tahun 2025, khususnya bagi pengguna yang menginginkan kombinasi antara performa, durabilitas, dan harga yang masuk akal.
Infinix tampaknya sangat serius ingin memperluas portofolio produknya, dan laptop ini bisa menjadi tonggak penting bagi perusahaan untuk bersaing dengan merek-merek mapan lainnya di sektor komputasi pribadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber