Keluarga dan Kerabat Kenang 40 Hari Wafatnya Komisaris Sumatera Ekspres Hj. Nurma

Keluarga dan Kerabat Kenang 40 Hari Wafatnya Komisaris Sumatera Ekspres Hj. Nurma

Keluarga dan Kerabat Kenang 40 Hari Wafatnya Komisaris Sumatera Ekspres Hj. Nurma--Foto : Idham - PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sabtu pagi  di kediaman almarhumah Hj. Nurma binti Yusuf di Jalan Demang Lebar Daun, Komplek Demang Hill, tampak penuh dengan kehadiran para tamu undangan yang hadir untuk mengikuti rangkaian acara Yasinan dan Tahlil dalam rangka memperingati 40 hari wafatnya almarhumah. Suasana haru dan penuh doa menyelimuti acara yang berlangsung khidmat tersebut.

Hj. Nurma binti Yusuf dikenal sebagai sosok yang penuh ketulusan dan kebijaksanaan. Semasa hidupnya, beliau menjabat sebagai Komisaris Sumatera Ekspres Group (SEG), dan memiliki peran penting dalam perkembangan media lokal di Sumatera Selatan.


Kabar Duka, Komisaris Sumatera Ekspres Nurma Helmi Tutup Usia-- Dok PALTV

Tidak hanya dikenal sebagai tokoh pers, beliau juga dikenal sebagai pribadi yang rendah hati, peduli kepada sesama, serta memiliki semangat berbagi yang tinggi. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam, baik bagi keluarga, kerabat, rekan kerja, maupun masyarakat yang mengenalnya.

Acara peringatan 40 hari ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan dan doa bagi almarhumah agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembacaan Surah Yasin yang dilanjutkan dengan Tahlil bersama. Tampak para hadirin mengikuti rangkaian doa dengan khusyuk dan penuh kekhidmatan.

BACA JUGA:Tertipu Lowongan Kerja Bodong PT KAI, Pemuda Palembang Rugi Jutaan Rupiah

BACA JUGA:Kejari Muara Enim Studi Tiru WBK di Kejati Sumsel untuk Implementasi Zona Integritas


Idah Sahrul, mewakili keluarga besar almarhumah--Foto : Idham - PALTV

Idah Sahrul, mewakili keluarga besar almarhumah, menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam kepada seluruh tamu yang telah hadir dan turut mendoakan almarhumah.

Dalam sambutannya, ia mengatakan, “Hari ini kami sekeluarga mengenang 40 hari kepergian Ibu. Rangkaian acara ini juga kami isi dengan pembacaan Yasin dan Tahlil sebagai bentuk rasa cinta dan penghormatan kami kepada beliau. Terima kasih atas kehadiran dan doa tulus dari semua tamu undangan.”

Peringatan 40 hari ini menjadi bukti bahwa sosok Hj. Nurma binti Yusuf meninggalkan kesan yang mendalam bagi banyak orang. Semoga segala amal ibadah beliau diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan serta kekuatan. Amin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv.co.id