Waspada! Ini Daftar 42 Lokasi Rawan Banjir di Palembang

Hujan deras mengguyur kota Palembang sejak Sabtu malam, hingga Minggu 9 Maret 2025, membuat sejumlah titik di kota Palembang terendam banjir.-Foto/Sandy Pratama-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Hujan deras mengguyur kota PALEMBANG sejak Sabtu malam, hingga Minggu 9 Maret 2025, membuat sejumlah titik di kota PALEMBANG terendam banjir.
Menanggapi peristiwa tersebut, Walikota Palembang Ratu Dewa, sejak Minggu dini hari, bersama dengan tim Pemerintah kota (Pemkot) Palembang, langsung meninjau sejumlah titik yang tergenang banjir,
Seperti di sekitaran Km 7, Sukabangun, Pipa Reja, Angkatan 66, Simpang Polda, Demang lebar Daun, dan lainnya. Selain itu juga ditinjau pompanisasi sungai bendung.
Menurut Ratu Dewa, dari banjir yang terjadi ada sekitar 3 hingga 5 kecamatan yang mengalami banjir di Palembang.
BACA JUGA:Diguyur Hujan Deras, Palembang Kembali Banjir! Ini Titik-Titik Terparah
BACA JUGA:Puasa Bukan Halangan! Begini Cara Aman Berkendara Tanpa Lemas
Untuk menangani banjir, pihak Dinas PUPR sudah membentuk tim dan terus melakukan penanganan bersama stakeholder terkait.
Berdasarkan data Pemkot Palembang, ada sekitar 42 titik rawan banjir di Palembang, dan menjadi perhatian utama Pemkot Palembang, lantaran salah satu pemicunya adalah serapan aliran drainase kurang optimal.
Pompanisasi sungai bendung-Foto/Sandy Pratama-PALTV
"Ya kalau bicara kecayangan ada 3 sampai 5 kecamatan ya. Termasuk titik genangannya, sudah kita pantau semua. Kebetulan PUPR punya tim yang memantau, tinggal kita koordinasi terus dengan pihak Balai. Tadi kita ke simpang Polda, titik genangannya tinggi. Kiya sudah tau titik-titik yang harus kita perbaiki." Terang Walikota Palembang.
Dengan banjir yang terjadi ini, Walikota Palembang Ratu Dewa mengajak masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, karena dari tinjauan di lapangan masih banyak sumbatan sampah.
Walikota Palembang Ratu Dewa-Foto/Sandy Pratama-PALTV
"Kami juga mengajak masyarakat untuk tidak buang sampah sembarangan. Karena dari temuan di lapangan, masih banyak sumbatan-sumbatan sampah. Kasihan dengan teman-teman PUPR yang siang malam tadi terus mengupayakan mengatasi sumbatan sampah." Ungkap Walikota Palembang Ratu Dewa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber