Hyundai Creta Electric Resmi Diluncurkan di India, Simak Spesifikasinya
Hyundai Creta Electric Resmi Diluncurkan di India, Simak Spesifikasinya --Foto : www.hyundai.com
PALTV.CO.ID - Permintaan akan kendaraan listrik terus meningkat di berbagai belahan dunia, sehingga mendorong Hyundai untuk segera memperkenalkan Creta versi listrik sepenuhnya.
Pasar pertama yang akan menerima model ini adalah India, yang dikenal sebagai salah satu pasar otomotif terbesar di Asia.
Hyundai Creta Electric diperkirakan menjadi varian tambahan dari lini Creta yang sudah ada, dengan perubahan signifikan pada desain dan teknologi.
Peluncuran resminya akan dilakukan di Bharat Mobility Show pada 17 Januari mendatang, menjadikan India sebagai panggung utama debut global kendaraan ini.
BACA JUGA:Perbaikan Jalan Lettu Karim Kadir Gandus Gunakan APBD Sumsel Rp 7,5 Miliar
BACA JUGA:Hasil Liga 2: Laga Penuh Gol, Sriwijaya FC Raih Kemenangan Besar atas FC Bekasi City
Hyundai Creta Electric juga dilengkapi fitur Vehicle To Load (V2L)--Foto : www.hyundai.com
Secara tampilan, Hyundai Creta Electric berbeda cukup jauh dari versi mesin pembakaran internal (ICE).
Pada bagian depan, model listrik ini mengusung desain grille baru dengan pola piksel yang modern, menggantikan desain konvensional.
Air intake diposisikan di bumper depan, memberikan kesan futuristik dan sekaligus meningkatkan efisiensi aerodinamika.
Desain pola piksel ini juga hadir di bagian belakang, memberikan identitas unik pada kendaraan.
Roda Hyundai Creta Electric menggunakan pelek baru berukuran 17 inci, dirancang khusus untuk mengurangi hambatan angin.
BACA JUGA:Siap Juarai Jalanan! Hyundai Kona N Line Bawa Gaya & Teknologi Kece
BACA JUGA:SUV Impian? Hyundai Palisade 2021, Jawaban untuk Kemewahan dan Ketangguhan!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber