Goggle Percepat Peluncuran Android 16: Fitur AI Terbaru untuk Pengguna Android

 Goggle Percepat Peluncuran Android 16:  Fitur AI Terbaru untuk Pengguna Android

Goggle Percepat Peluncuran Android 16: Fitur AI Terbaru untuk Pengguna Android--Freepik.com

PALTV.CO.ID,- Pengguna Android harus menunggu sedikit lebih lama untuk menikmati Android 15, tetapi Google kini telah mengonfirmasi jadwal peluncuran Android 16 dengan pendekatan baru.

Android 16 akan hadir lebih cepat dibandingkan jadwal rilis Android sebelumnya, direncanakan meluncur pada kuartal kedua (Q2) tahun 2025.

Menurut pernyataan yang dirilis Google melalui blog pengembang, langkah ini diambil untuk menyelaraskan jadwal peluncuran Android dengan waktu rilis perangkat dari para produsen mitra mereka di ekosistem Android.

Langkah ini diyakini akan memudahkan produsen smartphone untuk menawarkan sistem operasi terbaru Android di perangkat mereka lebih cepat daripada biasanya.

BACA JUGA:Fatah dan Hamas Capai Kesepakatan Bersama untuk Mengatur Palestina Pasca Perang

BACA JUGA:Chery J6, Ragam Fitur Canggih Membuat Off-Road Semakin Seru

Selain peluncuran utama Android 16 yang dijadwalkan pada paruh pertama 2025, Google juga akan merilis pembaruan tambahan yang lebih kecil pada kuartal keempat (Q4) tahun yang sama.

Pembaruan ini akan berfokus pada perbaikan bug, optimalisasi, dan fitur-fitur baru, tetapi tidak membawa perubahan signifikan pada OS inti.

Dengan jadwal baru ini, Google berharap pengembang aplikasi dapat menyesuaikan diri dan bersiap untuk menghadapi siklus pembaruan yang berbeda dari kebiasaan sebelumnya.

Fitur AI "Circle to Search" Kini Tersedia di Lebih Banyak Perangkat Android

BACA JUGA:Hyundai Initium: SUV Futuristik Berbahan Bakar Hidrogen Siap Mengguncang Dunia Otomotif!

BACA JUGA:Tertipu Saat Beli Mobil, Pria Baturaja Timur Ini Kehilangan Uang Puluhan Juta Rupiah

Mengutip laporan 9to5Google pada 22 Oktober 2024, fitur "Circle to Search" akan diluncurkan di berbagai perangkat dari mitra Android Google, termasuk Xiaomi, Honor, dan Motorola.

Google menyatakan bahwa fitur ini akan tersedia dalam beberapa minggu ke depan untuk lebih dari 100 model perangkat Android, terutama seri smartphone dan tablet dari Samsung Galaxy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber