Yudha Dapat Dukungan, Warga Minta Perbaiki Jalan Rusak Luput Perhatian
Calon walikota Palembang Yudha Pratomo nomor urut tiga mendapat tantangan dan harapan warga kecamatan gandus.-Foto/Aji delia-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Calon walikota PALEMBANG Yudha Pratomo nomor urut tiga mendapat tantangan dan harapan warga kecamatan gandus.
Salah satu warga bernama Ridwan memohon kepada paslon Nomor Urut 3 untuk memperhatikan jalan rusak di jalan lettu Karim Kadir yang rusak luput dari perhatian apabila terpilih jadi Walikota Palembang.
Ridwan mengaku, jalan rusak di Jalan lettu Karim Kadir sudah terjadi sekitar 1 tahun.
Perbaikan seringkali dilakukan tetapi tidak bertahan lama, paling lama 1 bulan dan jalan kembali rusak dan tidak pernah diperhatikan oleh pemerintah.
BACA JUGA:Misteri 3D Printing, Bagaimana Teknologi Ini Mempermudah Pembuatan Suku Cadang Mobil?
BACA JUGA:Teknologi HMI di Mobil Listrik, Cara Baru Menikmati Pengalaman Berkendara!
Sementara itu Calon Walikota Palembang nomor urut 3 ,Yudha Pratomo menanggapi keluhan warga tersebut.
Calon walikota Palembang Yudha Pratomo nomor urut tiga mendapat tantangan dan harapan warga kecamatan gandus.-Foto/Aji delia-PALTV
Calon Walikota Yudha Pratomo mengatakan akan segera memprioritaskan jalan-jalan rusak yang sangat membahayakan masyarakat.
Calon walikota Palembang Yudha Pratomo nomor urut tiga mendapat tantangan dan harapan warga kecamatan gandus.-Foto/Aji delia-PALTV
Ditambahkan Yudha dirinya akan membantu menginisiasi komunikasi dengan kementerian infrastruktur untuk menyelesaikan permasalahan jalan rusak di jalan Lettu Karim Kadir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: