Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI: Perkuat Kapasitas dan Ketangguhan Menghadapi Bencana

Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI: Perkuat Kapasitas dan Ketangguhan Menghadapi Bencana

Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Tahun 2024 untuk memperkuat kapasitas dan ketangguhan menghadapi bencana alam.-Humas-bri.co.id

Selain mendapat pembekalan teori, Tim Elang Relawan BRI juga mendapat pembekalan berupa simulasi bencana, pembinaan mental, dan pembentukan karakter untuk menjadi relawan yang tangguh.

Kegiatan Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI 2024 ini, seperti yang disampaikan oleh Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto sekaligus Pembina Tim Elang, bertujuan memberi pembekalan dan pemahaman dasar mengenai kedaruratan bencana.

Dengan pembekalan dan pemahaman dasar tersebut, para Relawan BRI dapat memperoleh pengetahuan yang cukup dan siap menjalankan tugas ketika terjadi bencana.

Dalam arahannya ketika mengukuhkan Tim Elang Relawan BRI mulai dari Relawan Kantor Pusat dan Relawan dari 18 Regional Office BRI, Catur Budi Harto menyampaikan harapannya.

BACA JUGA:Ingin Untung? Temukan Manfaat Menjadi Nasabah BRI di Musi Rawas!

BACA JUGA:Naik Kelas Bersama BRI, SMEstaTalk Membuka Peluang Baru bagi UMKM!


Selain mendapat pembekalan teori, Tim Elang Relawan BRI juga mendapat pembekalan berupa simulasi bencana, pembinaan mental, dan pembentukan karakter untuk menjadi relawan yang tangguh.-Humas-bri.co.id

“Kegiatan ini sangat penting dilakukan untuk memberikan pembekalan bagi para relawan. Diharapkan, para relawan memiliki sikap Sigap, Tangkas, dan Cepat dalam menghadapi berbagai macam bencana alam maupun krisis,” ucap Catur Budi Harto di hadapan Tim Elang Relawan BRI.

Prioritas penanganan bencana, sambung Catur, antara lain keselamatan jiwa pekerja dan keluarga, pengamanan operasional dan aset BRI, serta sinergi dalam pemberian bantuan BRI Group kepada masyarakat.

Pada pelaksanaanya, Tim Elang Relawan BRI akan mencari serta mengumpukan informasi mengenai kejadian bencana alam;

Kemudian Tim Elang Relawan BRI menginventarisasi dampak bencana alam dan menyusun kebutuhan di wilayah bencana.

BACA JUGA:Ingin Ikut Lelang? Simak Prosedur Lelang BRI yang Mudah dan Terpercaya!

BACA JUGA:Beli Token Listrik Kini Semudah Sentuhan Jari, Simak Langkahnya di BRImo!


Kegiatan bakti sosial Tim Elang Relawan BRI berupa penyaluran bantuan sembako bagi warga di wilayah Sukabumi.-Humas-bri.co.id

Selanjutnya melaksanakan assessment terhadap kejadian bencana alam dan melaksanakan tanggap darurat bencana alam serta menyusun laporan pascabencana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: