Ini Alasan 6 Fraksi Layangkan Mosi Tak Percaya 2 Pimpinan DPRD OKI yang Baru Dilantik

Ini Alasan 6 Fraksi Layangkan Mosi Tak Percaya 2 Pimpinan DPRD OKI yang Baru Dilantik

Alasan 6 Fraksi layangkan mosi tak percaya terhadap 2 Pimpinan DPRD OKI yang baru dilantik, Sabtu (26/10/2024).-Novan Wijaya-PALTV

OKI, PALTV.CO.ID - Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ilir (DPRD OKI) 2024-2029, sudah ditetapkan dan sah secara tata tertib serta kuorum sesuai Anggota yang hadir. AKD yang terbentuk tidak ada keterwakilan dari PDI Perjuangan dan PKB.

Wakil Ketua II DPRD OKI, Nanda, mengungkapkan mengapa AKD ini ditetapkan tanpa keterwakilan Fraksi PKB dan PDI Perjuangan karena mereka walk out.

“Fraksi PDI Perjuangan dan PKB mengapa tidak terlibat di AKD karena mereka itu menumpuk di salah satu Komisi yang berdasarkan Tatib tidak adanya perimbangan di setiap Komisi. Di mana ini melanggar berdasarkan Tata Tertib DPRD OKI. Makanya penetapan kemarin Jumat (25/10/2024) tidak ada dari Fraksi PKB dan PDI Perjuangan, karena sampai hari penetapan kemarin mereka tidak menyampaikan susunan Fraksi mereka di AKD DPRD OKI," terang Nanda pada hari Sabtu, 26 Oktober 2024.

Sehubungan dengan mosi tidak percaya dari Anggota DPRD OKI kepada Ketua DPRD OKI, Pimpinan melanjutkan ke Badan Kehormatan (BK).

BACA JUGA:Persiapan Jelang Debat Publik Pilkada OKU Timur di Hotel Santika Premiere Bandara-Palembang

BACA JUGA:Tertangkap di Jepang, Terpidana Al Naura Jalani Pidana Penjara 2 Tahun di Lapas Perempuan Palembang


Nanda, Wakil Ketua II DPRD OKI, Sabtu (26/10/2024).-Novan Wijaya-PALTV

Mosi ini kemudian akan diverifikasi dan diklarifikasi berdasarkan bukti dan saksi yang sesuai dengan Tata Tertib dan aturan yang ada.

“Jadi, kami menunggu tindak lanjutnya seperti apa dan kami akan menunggu hasil kerja dari BK,” ucap Wakil Ketua II DPRD OKI, Nanda.

Mosi tidak percaya, sambung Nanda, seperti yang disampaikan saat Paripurna melalui Fraksi-fraksi yang ada, yang disampaikan Fraksi Partai Amanat Nasional mewakili enam Fraksi  yakni PAN, Gerindra, Demokrat, Nasdem Sejahtera karena bergabung dengan PKS, Hanura, dan Golkar.

Berdasarkan yang disampaikan Fraksi PAN, lanjut Nanda, alasan mosi tidak percaya terhadap Ketua DPRD OKI bahwa pihaknya sudah melakukan Tata Tertib.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Sediakan Kanal Layanan Informasi dan Pengaduan Seleksi CPNS

BACA JUGA:Al Naura Ditangkap di Jepang, Kejari Palembang Banjir Karangan Bunga dari Para Korban

Yang salah satunya berkomunikasi dengan Partai Politik atau Fraksi di luar enam Fraksi, sampai sekarang pihaknya masih menunggu hasil susunan AKD dua Fraksi yakni PKB dan PDI Perjuangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv