Buka Diklat Optimalisasi Otonomi Desa, Ini Pesan Pj Bupati OKU Teddy Kepada Kades di OKU
Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah membuka Diklat Optimalisasi Otonomi Desa, Senin (12/6/2023).--Dokumentasi Humas Pemkab OKU
OKU, PALTV.CO.ID - Optimalisasi Otonomi Desa, Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah membuka pelatihan bagi para Kepala Desa se-Kabupaten OKU.
Kegiatan yang digelar di Ballroom The Zuri Hotel Baturaja pada Senin, 12 Juni 2023, dilakukan untuk mengoptimalkan pelaksanaan Otonomi Desa khususnya di Kabupaten OKU.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Kepala Desa di OKU dan dihadiri oleh Kepala Dinas PMD OKU Nanang Nurzaman serta para Camat di OKU.
“Kami mengapresiasi atas pelaksanaan diklat atau pembekalan tugas semacam ini, karena tujuannya sangat relevan dengan semangat bangsa Indonesia dan khususnya Pemerintah Kabupaten OKU untuk mengoptimalkan pelaksanaan Otonomi Desa. Karena implementasi Otonomi Desa pasti sangat membutuhkan penataan dan penguatan berbagai stakeholder yang ada di tingkat Pemerintahan Desa,” kata Teddy.
BACA JUGA:Pemkab Muba dan PALTV Jalin Kerja Sama
Dikatakan Teddy, Pemerintahan Desa merupakan garis terdepan dalam penyelenggaraan fungsi-fungsi pemerintahan umum dan pelayanan kemasyarakatan, yang harus berjalan secara efektif serta akomodatif terhadap kebutuhan dan kepentingan masyarakat setempat.
Selain itu, penataan reformasi pemerintahan guna membangun pemerintahan yang baik (good government) harus dimulai dari tingkat bawah.
Sehingga Pemerintahan Desa sebagai ujung tombak penyelenggara pelayanan publik dan penggerak fungsi pemerintahan di tingkat Desa, diharapkan senantiasa berdaya guna untuk kemajuan suatu daerah, seperti harapan Presiden Joko Widodo membangun dari Desa.
“Yang perlu di ingat, fungsi Kepala Desa yang paling utama adalah menyelenggarakan dan memfasilitasi pelayanan administrasi semua urusan masyarakat. Kemudian tentunya dengan tetap mempedomani ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” ujarnya.
BACA JUGA:Merasa Salah Mengambil Keputusan? Kamu Perlu Baca Artikel Ini!
BACA JUGA:Menghindari Kesalahan dalam Kelola Keuangan di Masa Muda
Menurutnya, figur seorang Kepala Desa sangat dibutuhkan untuk memajukan pembangunan desa. Maka dari itu Teddy berharap para Kepala Desa dapat terus bersemangat untuk memberikan pengabdian maksimal bagi kemajuan desa.
Menumbuhkan motivasi untuk terus mengembangkan diri menjadi aparatur Pemerintahan Desa yang profesional dan handal dalam menjalankan tugas, yang tentunya menjadi Kepala Desa bukan berorientasi untuk mencari kekayaan, melainkan mengedepankan pelayanan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv