Segera Meluncur, Pelajari Keunggulan Chery Tiggo 8 Model Terbaru

Segera Meluncur, Pelajari Keunggulan Chery Tiggo 8 Model Terbaru

Segera Meluncur, Pelajari Keunggulan Chery Tiggo 8 Model Terbaru--chery.co.id

Dari segi eksterior, perbedaan antara Tiggo 8 dan Tiggo 8 Pro tidak terlalu signifikan. Dimensi keduanya hampir sama. 

Perbedaan yang paling mencolok terletak pada desain gril, pelek, dan emblem 290T di bagian belakang Tiggo 8, yang menandakan torsi mesin yang dihasilkannya. 

Fitur tambahan seperti spion dengan lampu penerangan, pengaturan memori posisi, dan pemanas anti-embun juga hadir di Tiggo 8.

Bagian interior Tiggo 8 menawarkan kemewahan dan berbagai fitur canggih. Dilengkapi dengan panoramic sunroof, pintu bagasi otomatis, dan dasbor serta doortrim yang dilapisi bahan soft touch. 

BACA JUGA:Tesla Autopilot Semakin Maju: Fitur Parkir Jarak Jauh

BACA JUGA:Review Lengkap Neta X: Crossover Listrik dengan Fitur Modern dan Desain Futuristik

Jok dan sejumlah bagian kabin juga dibalut kulit, dengan kursi pengemudi yang dapat diatur secara elektrik 6 arah dan dilengkapi dengan memori serta fitur welcoming seat. 

Kursi penumpang depan juga mendapatkan pengaturan elektrik 4 arah. Sementara itu, kursi baris kedua hadir dengan konfigurasi 40:60 yang mendukung pengaturan sliding untuk memberikan ruang kaki yang lebih lega.

Setirnya dilapisi kulit yang nyaman digenggam dan bisa diatur secara tilt dan telescopic. 

Informasi kendaraan ditampilkan melalui layar instrumen digital yang juga menyediakan fitur Direct TPMS (Tire Pressure Monitoring System).

BACA JUGA:Atlet Banyuasin Juara Kyorugi Junior U-59 Putra Turnamen Taekwondo Piala Pangdam II Sriwijaya

BACA JUGA:Tim Yonzikon 12/KJ kalahkan Tim Empat Lawang Dipartai Semi Final Cabang Olahraga Taekwondo

Untuk sistem hiburan, Tiggo 8 dibekali layar sentuh 12,3 inci yang menghasilkan keluaran suara dari 8 speaker Sony. 

Melalui layar ini, pengguna juga dapat mengakses tampilan dari kamera 360 derajat. Sistem kontrol AC hadir dengan layar LCD 8 inci yang mendukung ventilasi udara khusus untuk baris kedua dan ketiga.

Di sektor mesin, Tiggo 8 mengusung mesin yang sama dengan keluarga Omoda 5, yaitu mesin 1.6 turbo yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 186 PS dan torsi puncak 290 Nm. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber