Perkumpulan Florist : Membangun Kreativitas dan Kebersamaan Lewat Seni Merangkai Bunga

Perkumpulan Florist : Membangun Kreativitas dan Kebersamaan Lewat Seni Merangkai Bunga

Perkumpulan Florist : Membangun Kreativitas dan Kebersamaan Lewat Seni Merangkai Bunga--paltv

BACA JUGA:Sentuhan Estetik pada Rumah Minimalis, Cara Menata Interior dengan Gaya

"Kami terus berupaya untuk memberikan yang terbaik bagi pelanggan kami. Kami percaya bahwa keindahan yang kami hadirkan dapat memberikan kebahagiaan dan kepuasan tersendiri bagi mereka," tuturnya.

Dimas Eryan Prasetya menambahkan bahwa selain tantangan, mereka juga memiliki banyak harapan untuk masa depan perkumpulan ini.

"Kami berharap Perkumpulan Florist Sumsel dapat menjadi pusat kreativitas dan inovasi dalam seni merangkai bunga di Sumatera Selatan. Kami ingin menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan berkreasi dalam bidang ini," katanya.

Trias Mei Saputra juga mengungkapkan harapannya agar perkumpulan ini dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.

BACA JUGA: Bosan dengan Tim yang Tidak Kompak? Yuk, Ubah Sekarang!

"Kami ingin menjadi bagian dari kehidupan masyarakat Sumatera Selatan, dengan menghadirkan keindahan yang dapat dinikmati oleh semua kalangan. Melalui keindahan, kami percaya dapat menciptakan kebahagiaan dan kedamaian," ujarnya dengan penuh optimisme.

Program "Halo Palembang" yang dipandu oleh Cek Meedun dan Cek Asih ini menjadi wadah yang tepat bagi PFS untuk berbagi cerita dan inspirasi kepada masyarakat.

Dengan gaya penyampaian yang santai namun informatif, talkshow ini berhasil menggugah minat dan perhatian penonton terhadap seni merangkai bunga serta kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Perkumpulan Florist Sumsel.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang tinggi, Perkumpulan Florist Sumsel terus berupaya untuk menghadirkan keindahan dan harmoni dalam setiap karyanya.

BACA JUGA:Maskulin atau Mainstream? Mengupas Tren Brewok Masa Kini

Melalui berbagai kegiatan dan pelatihan, mereka berharap dapat menginspirasi dan mempererat tali silaturahmi antaranggota, serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Sumatera Selatan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber