Presiden Joko Widodo Kurban Sapi ‘Bule’ Berbobot 1,1 Ton di Kota Palembang pada Hari Raya Iduladha 1445 H

Presiden Joko Widodo Kurban Sapi ‘Bule’ Berbobot 1,1 Ton di Kota Palembang pada Hari Raya Iduladha 1445 H

Presiden Joko Widodo kurban sapi ‘Bule’ berbobot 1,1 ton di Kota Palembang pada Hari Raya Iduladha 1445 H, Sabtu (8/6/2024).-Ekky Saputra-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Seekor sapi bernama Bule dari jenis Simmental dengan bobot 1.130 kilogram atau 1,1 ton milik peternak Muhammad Idil Fitriansyah, terpilih menjadi sapi yang dijadikan hewan kurban Presiden Joko widodo (Jokowi) di Palembang pada Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah.

Sapi kurban Presiden Joko Widodo dari jenis Simmental ini diberi penawaran oleh peternak dengan harga Rp125.000.000.

Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Sumatera Selatan Rahmat Mulia Harahap mengatakan, sapi kurban Presiden Joko Widodo ini sudah memenuhi sejumlah syarat dan syariat Islam yang diminta tim Sekretariat Presiden.

"Ini sudah lebih dari dua tahun. Jadi baru, tidak ada cacat baik itu cacat bawaan atau cacat belakangan yang datang. Umpamanya kalau cacat bawaannya matanya buta atau ada bagian-bagian tubuhnya yang tidak lengkap atau kurang sempurna seperti pincang, atau ada luka yang memang secara aturan atau secara syar'i tak bisa diterima. Tapi ini semua dalam uji performa dan uji kesehatannya sudah lewat, gitu ya," jelas Rahmat Mulia Harahap, Sekretaris DKPP Sumsel pada hari Sabtu, 8 Juni 2024.


Rahmat Mulia Harahap, Sekretaris DKPP Sumsel, Sabtu (8/6/2024).-Ekky Saputra-PALTV

BACA JUGA:Deklarasikan Tolak 3 Dosa Besar Pendidikan, Perguruan Tinggi Wajib Miliki Satgas PPKS

BACA JUGA:Kajati Sumsel Dr Yulianto Lantik Wakajati, Aspidsus dan 7 Kajari di Wilayah Hukum Kejati Sumsel

Sementara itu, Muhammad Idil Fitriansyah selaku penjual sapi kurban Presiden Joko Widodo mengatakan, terpilihnya sapi miliknya itu membuatnya bahagia.

Sapi dengan bobot 1,1 ton ini diberi nama Bule oleh pemilik peternakan, karena warna bulu di bagian wajah dan memiliki bulu mata berwarna putih, sehingga membuat matanya cantik seperti orang barat (bule).


Muhammad Idil Fitriansyah bahagia sapi ‘Bule’ milik istrinya terpilih menjadi sapi kurban Presiden Joko Widodo, Sabtu (8/6/2024).-Ekky Saputra-PALTV

"Kemarin sapi ini sekitar tiga sampai empat tahun yang lewat kita ambil dari Lampung, dari berat dia masuk ke sini kemarin 320 kilogram. Kebenaran sapi ini istri yang punya. Dia yang ingin beli, ‘aku pengen punya sapi’ katanya ‘buat mainan aku’. Makanya ini dia beli, dipelihara sampai tiga tahun. Akhirnya alhamdulillah sapi ini sekarang dipinang oleh Bapak Presiden," ungkap Muhammad Idil Fitriansyah.

Sebelumnya, ada tiga sapi yang jadi kandidat untuk Presiden Joko Widodo kurban di Palembang tahun ini. Namun, sapi Bule yang akhirnya terpilih dan akan langsung terus dalam pengawasan, baik dari perawatan kesehatan hingga makanan yang dikonsumsi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv